Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Pastikan Layanan dan Keamanan Optimal, Staf Ahli Menteri Kemenimipas Cek Kesiapan Nataru di Lapas I Madiun

Pastikan Layanan dan Keamanan Optimal, Staf Ahli Menteri Kemenimipas Cek Kesiapan Nataru di Lapas I Madiun

  • account_circle Ghiffary Alfiansyach
  • calendar_month
  • visibility 20

PAStime News, MADIUN – Dalam rangka memastikan kesiapan layanan dan keamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Staf Ahli Menteri Bidang Reformasi Birokrasi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan melaksanakan peninjauan langsung ke Lapas Kelas I Madiun, Rabu (24/12).

Peninjauan dipimpin oleh Ida Asep Somara, Staf Ahli Menteri Bidang Reformasi Birokrasi Kemenimipas. Kedatangan rombongan diterima langsung oleh Kepala Lapas Kelas I Madiun bersama Kepala Lapas Pemuda Madiun, didampingi pejabat struktural. Kegiatan ini bertujuan memastikan seluruh jajaran siap menghadapi peningkatan aktivitas dan potensi kerawanan selama momentum Nataru.

Dalam kunjungan tersebut, Staf Ahli Menteri meninjau kesiapan pengamanan, kondisi sarana dan prasarana, sistem layanan kunjungan, serta kesiapan petugas jaga. Ia juga berdialog dengan petugas untuk memastikan pemahaman terhadap standar operasional prosedur serta komitmen menjaga keamanan dan ketertiban.

“Kesiapsiagaan petugas menjadi faktor utama dalam menjamin keamanan dan kelancaran layanan selama Nataru. Saya melihat Lapas Kelas I Madiun telah melakukan langkah-langkah antisipatif yang cukup baik, namun tetap diperlukan kewaspadaan dan kedisiplinan tinggi,” ujar Ida Asep.

Ia menegaskan bahwa penerapan reformasi birokrasi harus tercermin dalam pelayanan yang profesional, humanis, dan berorientasi pada keamanan. “Momentum Nataru harus dijadikan ajang untuk menunjukkan bahwa pemasyarakatan mampu memberikan pelayanan optimal tanpa mengabaikan aspek keamanan,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Kelas I Madiun Andi Wijaya Rivai menyampaikan kesiapan jajarannya dalam menyambut Nataru dengan memperkuat pengamanan, meningkatkan koordinasi internal, serta memastikan seluruh petugas menjalankan tugas sesuai prosedur.

Melalui peninjauan ini, Kemenimipas berharap Lapas Kelas I Madiun dapat menjaga situasi tetap aman, tertib, dan kondusif, sekaligus memberikan pelayanan terbaik kepada warga binaan dan masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2026.

  • Penulis: Ghiffary Alfiansyach

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPR Tekankan UMP 2026 Harus Patuhi PP Pengupahan, Jaga Daya Beli dan Dunia Usaha

    DPR Tekankan UMP 2026 Harus Patuhi PP Pengupahan, Jaga Daya Beli dan Dunia Usaha

    • calendar_month Jum, 26 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 13
    • 0Komentar

    PAStime News, JAKARTA – Anggota Komisi IX DPR RI Heru Tjahjono menegaskan bahwa penetapan Upah Minimum Provinsi (UMP) Tahun 2026 harus berlandaskan kepatuhan terhadap Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 49 Tahun 2025 tentang Pengupahan serta mengedepankan semangat kebersamaan antara pemerintah, pekerja, dan dunia usaha. Menurut Heru, UMP tidak boleh dipahami semata sebagai angka administratif, melainkan harus mencerminkan […]

  • Rutan Tanah Grogot Sambut Kunjungan DLH untuk Studi Tiru

    Rutan Tanah Grogot Jadi Lokasi Studi Tiru Pengelolaan Sampah oleh DLH

    • calendar_month Ming, 7 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 47
    • 0Komentar

    PAStime News, Tanah Grogot – Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Tanah Grogot, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, mendapat kunjungan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan, pada Sabtu (06/09/2025). Dalam rangka studi tiru terkait pengelolaan sampah dan daur ulang limbah, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Hulu Sungai Tengah melakukan kunjungan ke Rutan […]

  • Lapas Kelas IIB Tabanan gelar pelatihan laundry bagi WBP sebagai upaya membekali keterampilan untuk hidup mandiri setelah bebas. (Dok: Humas Lapas Tabanan)

    WBP Lapas Tabanan Dapat Bekal Hidup dari Pelatihan Laundry

    • calendar_month Sab, 13 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 46
    • 0Komentar

    PAStime News, Tabanan – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan terus menghadirkan peluang bagi Warga Binaan untuk mengasah keterampilan yang bermanfaat. Salah satunya melalui Pelatihan Laundry yang di gelar di Aula Candra Prabhawa, Jumat (12/09). Pelatihan ini merupakan upaya Lapas Tabanan untuk menyiapkan masa depan yang lebih mandiri bagi Warga Binaan. Pelatihan ini fokus pada […]

  • Jelang Natal, Warga Binaan Lapas Wahai Antusias Siapkan Drama di ‘Beranda Mesra’!

    Jelang Natal, Warga Binaan Lapas Wahai Antusias Siapkan Drama di ‘Beranda Mesra’!

    • calendar_month Jum, 12 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 28
    • 0Komentar

    PAStime News, WAHAI – Suasana penuh semangat tampak menghiasi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Wahai saat Warga Binaan mengikuti latihan drama Natal yang digelar di area “Beranda Mesra”, Jumat (12/12). Kegiatan ini merupakan persiapan menuju pementasan drama Natal yang akan digelar pekan depan, sekaligus menjadi bagian dari pembinaan kepribadian dan seni yang rutin dilaksanakan oleh Lapas […]

  • Pengabdian Dirajut, Dedikasi Dihargai: Upacara Kenaikan Pangkat dan Purnabakti Petugas Lapas Kelas I Tangerang

    Pengabdian Dirajut, Dedikasi Dihargai: Upacara Kenaikan Pangkat dan Purnabakti Petugas Lapas Kelas I Tangerang

    • calendar_month Kam, 1 Jan 2026
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 12
    • 0Komentar

    PAStime News, TANGERANG – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang laksanakan Penyematan Tanda Kenaikan Pangkat Periode Oktober 2025, Desember 2025, dan Januari 2026, sekaligus Pelepasan Petugas Purnabakti, Rabu (31/12). Kegiatan ini menjadi bentuk penghargaan institusi atas kinerja, dedikasi, dan loyalitas petugas, sekaligus penghormatan atas pengabdian panjang insan Pemasyarakatan di Lapas Kelas I Tangerang. Kepala Lapas (Kalapas) […]

  • Bupati Kendal Apresiasi Kalapas Lama dan Sambut Kalapas Baru

    Bupati Kendal Hadiri Pisah Sambut Kepala Lapas Kendal, Apresiasi Pemimpin Lama dan Baru

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 43
    • 0Komentar

    PAStime News, Kendal – Pada Senin (29/9/2025), Lapas Kelas IIA Kendal menggelar acara pisah sambut di Ruang Merak Tirto Arum Kendal. Hisam Wibowo menyerahkan kepemimpinan kepada Ary Nirwanto. Dalam sambutannya, Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Hisam Wibowo atas dedikasi serta kinerjanya selama menjabat. Ia menilai hubungan komunikasi yang […]

expand_less