Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » “Potong Rambut, Beli Keroncong: Strategi Unik Lapas Tahuna Gaungkan Karya Warga Binaan”

“Potong Rambut, Beli Keroncong: Strategi Unik Lapas Tahuna Gaungkan Karya Warga Binaan”

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 90

PAStime News, Tahuna – Upaya Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tahuna dalam membina serta mempromosikan kreativitas Warga Binaan kembali membuahkan hasil positif. Sebanyak dua unit alat musik keroncong hasil karya Warga Binaan berhasil terjual kepada masyarakat umum yang baru saja menggunakan layanan Barbershop Lapas Tahuna, Senin (14/7).

Alat musik tersebut merupakan produk keterampilan hasil pembinaan yang di pajang secara permanen di area Barbershop sebagai media promosi. Penjualan ini menjadi transaksi perdana sejak produk-produk kreatif warga binaan mulai di tampilkan di ruang layanan tersebut.

Kepala Lapas Tahuna, Iskandar Djamil, menyampaikan apresiasi atas penjualan tersebut. Ia menjelaskan bahwa strategi promosi melalui Barbershop merupakan bagian dari inovasi lembaga dalam memperkenalkan hasil karya Warga Binaan kepada masyarakat.

“Ini menjadi bukti bahwa kreativitas warga binaan Lapas Tahuna dapat di terima publik. Kami sengaja memanfaatkan ruang Barbershop sebagai sarana promosi agar hasil karya bisa di lihat langsung oleh pengunjung. Penjualan ini tentu menjadi semangat baru bagi warga binaan untuk terus berkarya,” ujar Iskandar.

Ia menambahkan, alat musik keroncong dipajang di barbershop sebagai promosi efektif dan cara mendekatkan budaya ke pengunjung.

Pembeli alat musik tersebut adalah masyarakat umum yang tertarik setelah melihat langsung kualitas dan keunikan karya warga binaan. Keberhasilan ini menunjukkan bahwa pendekatan promosi berbasis interaksi langsung memiliki potensi besar dalam memperluas jangkauan hasil pembinaan ke tengah masyarakat.

Lapas Tahuna berharap pencapaian ini dapat menjadi motivasi bagi Warga Binaan untuk terus berkarya serta mendorong dukungan dari berbagai pihak terhadap program pembinaan, guna membantu warga binaan mempersiapkan diri kembali ke masyarakat dengan bekal keterampilan yang bermanfaat.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • AWAS! Malware Sturnus Bisa Bobol Enkripsi WhatsApp dan Telegram (Dok. Istimewa)

    AWAS! Malware Sturnus Bisa Bobol Enkripsi WhatsApp dan Telegram

    • calendar_month Kam, 4 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Malware Android berbahaya bernama Sturnus kini menantang keamanan percakapan pribadi di smartphone. Selain itu, Sturnus mampu menembus perlindungan end-to-end pada WhatsApp, Telegram, dan Signal. Kemudian, malware ini mencuri data sensitif serta mengendalikan perangkat secara luas. Bahkan, Sturnus membaca percakapan melalui rekaman layar real-time. Karena itu, para ahli memperingatkan ancaman serius terhadap privasi digital. Lalu, kemampuan […]

  • Dukung Kemandirian, Lapas Pemuda Platungan  Gandeng Dinas Pertanian Latih Warga Binaan Bertani dan Beternak

    Dukung Kemandirian, Lapas Pemuda Platungan Gandeng Dinas Pertanian Latih Warga Binaan Bertani dan Beternak

    • calendar_month Kam, 30 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 18
    • 0Komentar

    PAStime News, Kendal – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Plantungan terus berinovasi dalam membekali warga binaannya dengan keterampilan yang bermanfaat. Terbaru, Lapas Pemuda Plantungan menggelar kegiatan pembinaan keterampilan pertanian, peternakan, dan perkebunan bagi pegawai dan warga binaan, Selasa (28/10/2025). Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari perjanjian kerja sama antara Lapas Pemuda Plantungan dengan Dinas Pertanian dan […]

  • Jelang Nataru, Lapas Cibinong Gencarkan Sidak Kamar Hunian Warga Binaan Lewat Program One Day One Cell

    Jelang Nataru, Lapas Cibinong Gencarkan Sidak Kamar Hunian Warga Binaan Lewat Program One Day One Cell

    • calendar_month Sab, 27 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 13
    • 0Komentar

    PAStime News, CIBINONG – Menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cibinong terus meningkatkan kewaspadaan guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban di lingkungan lapas, salah satunya yakni dengan melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) terhadap kamar hunian warga binaan yang termasuk dalam program one day one cell, Rabu (24/12/2025). Pelaksanaan […]

  • Lapas Sampit Sukses Gelar PIPAS Pemasyarakatan Kalteng

    Lapas Sampit Sukses Gelar PIPAS Pemasyarakatan Kalteng

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 68
    • 0Komentar

    PAStime News, Sampit – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sampit di percaya sebagai tuan rumah kegiatan Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) se-Kalimantan Tengah pada Sabtu (20/09/2025). Ketua Paguyuban PIPAS Kanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Tengah beserta pengurus dan perwakilan dari seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan wilayah tersebut menghadiri acara ini. Dalam sambutannya, Ketua Paguyuban PIPAS […]

  • Kanwil Ditjenpas Maluku tegaskan komitmen perkuat kolaborasi layanan publik bersama Kanwil Kemenkumham Maluku dalam peringatan HUT ke-80 Pengayoman. (Web. Ditjenpas)

    HUT Pengayoman: Kanwil Ditjenpas Maluku Tingkatkan Kolaborasi Layanan Publik

    • calendar_month Sen, 25 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 45
    • 0Komentar

    PAStime News, Ambon – Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku tegaskan komitmen untuk memperkuat kolaborasi layanan publik bersama Kanwil Kementerian Hukum Maluku pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Pengayoman, Jumat (22/8). Kehadiran Kanwil Pemasyarakatan Maluku pada momen tersebut di wakili oleh Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum, Sarwono. Dalam kesempatan itu, ia […]

  • Rekonsiliasi Keuangan dan BMN Ditjenpas Sulteng 2025 Resmi Ditutup

    Rekonsiliasi Resmi Ditutup, Ditjenpas Sulteng Dorong Transparansi dan Akuntabilitas Anggaran

    • calendar_month Sen, 7 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 56
    • 0Komentar

    PAStime News, Palu – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kanwil Ditjenpas) Sulawesi Tengah menutup kegiatan Rekonsiliasi Laporan Keuangan dan Barang Milik Negara (BMN) Semester I Tahun 2025, Senin (7/7/2025), bertempat di Aula Lapas Palu. Kabag TU Maulana Luthfiyanto menutup kegiatan ini sambil menekankan pentingnya akurasi, ketepatan waktu, dan tanggung jawab dalam pelaporan keuangan. “Rekonsiliasi ini […]

expand_less