Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Satu Tikar, Satu Rasa: Menteri Bareng Warga Binaan

Satu Tikar, Satu Rasa: Menteri Bareng Warga Binaan

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 53

PAStime News, Malang – Momen hangat dan penuh makna terasa di Lapas Perempuan Kelas IIA Malang, Selasa (29/7). Momen itu berlangsung saat Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto bersama Dirjen Pemasyarakatan Mashudi, serta Kakanwil Ditjenpas Jatim Kadiyono makan siang bersama warga binaan pemasyarakatan

Kegiatan di awali dialog terbuka antara Menteri Agus dan warga binaan. Dalam suasana akrab, Menteri mendengar langsung aspirasi warga binaan soal layanan dan program pembinaan.

“Saya ingin mendengar langsung dari warga binaan di sini. Apa yang masih kurang, apa yang bisa kita perbaiki. Kehadiran saya di sini bukan sekadar untuk melihat tapi juga memastikan pelayanan berjalan sebagaimana mestinya,” ujar Agus.

Selanjutnya, rombongan menyantap makan siang bersama warga binaan. Menu yang di sajikan sama dengan yang di konsumsi warga binaan. Semua duduk beralas tikar di lantai, tanpa kursi, mencerminkan semangat kesetaraan, kebersamaan, dan empati dalam layanan pemasyarakatan.

Usai makan siang, Menteri Agus meninjau sejumlah program pembinaan di LPP Malang. Kunjungan di mulai dari bengkel kerja, tempat warga binaan di latih keterampilan seperti tata rias, menjahit, dan kerajinan tangan.

Menteri memberikan apresiasi atas keterlibatan aktif warga binaan dalam pembinaan berbasis keterampilan dan produktivitas. Koperasi lapas turut di tinjau yang mencerminkan upaya kemandirian ekonomi dalam sistem pemasyarakatan.

Di akhir kunjungan, Menteri Agus memberikan santunan kepada sejumlah warga binaan perempuan yang sedang mendampingi balita mereka di lapas. Kegiatan ini menjadi simbol kepedulian negara terhadap aspek kemanusiaan di balik tembok pemasyarakatan.

“Pemasyarakatan bukan soal menghukum, tapi soal memanusiakan. Semua harus di mulai dari pelayanan yang adil, tanpa diskriminasi, dan penuh empati,” tegas Menteri Agus di sela-sela kegiatan.

Sementara itu, Kakanwil Pemasyarakatan Jatim Kadiyono menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi energi baru bagi seluruh jajaran pemasyarakatan.

“Arahan dan teladan langsung dari Bapak Menteri menjadi penguatan nyata bagi kami. Bahwa layanan pemasyarakatan harus di bangun dengan empati, keterbukaan, dan komitmen untuk terus berbenah,” ujar Kadiyono.

Kegiatan ini di harapkan mampu mendorong transformasi layanan pemasyarakatan yang lebih humanis dan responsif.

Dengan pendekatan langsung dan berlandaskan keadilan restoratif, pemasyarakatan jadi pilar reformasi hukum yang humanis dan bermanfaat bagi masyarakat.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Salemba

    Pelatihan Tata Boga Pegawai dan Warga Binaan Lapas Salemba

    • calendar_month Kam, 12 Jun 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 67
    • 0Komentar

    Direktur Adhyani Lubis dan Maulidi Hilal kunjungi Lapas Salemba pantau pelatihan Tata Boga bagi pegawai dan warga binaan dengan PT. Cakrawala Langit Persada. Adhyani dan Maulidi, bersama Kepala Lapas Salemba, meninjau area pelatihan yang berlangsung interaktif dengan peserta antusias mempelajari teknik pembuatan roti. Adhyani menekankan pentingnya kegiatan  ini untuk meningkatkan keterampilan pegawai dan warga binaan […]

  • Road Map Prestasi Padel Indonesia: Dari SEA Games hingga Olimpiade, Arahan Menpora Erick Thohir

    Road Map Prestasi Padel Indonesia: Dari SEA Games hingga Olimpiade, Arahan Menpora Erick Thohir

    • calendar_month Rab, 3 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 30
    • 0Komentar

    PAStime News, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir menekankan pentingnya pembangunan prestasi cabang olahraga padel secara terstruktur dengan meminta Perkumpulan Besar Padel Indonesia (PBPI) menyusun peta jalan (road map) dari tingkat nasional hingga Olimpiade. “Saya akan meminta road map kepada PBPI. Target di SEA Games seperti apa, Asian Games seperti apa, dan Olimpiade […]

  • Lapas Kelas IIB Tabanan menggelar pemeriksaan kesehatan langsung di blok hunian, kegiatan yang di laksanakan Rabu (23/7).

    Lapas Tabanan Hadirkan Layanan Kesehatan di Tiap Blok Hunian

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 72
    • 0Komentar

    PAStime News, Tabanan – Dalam upaya memastikan terpenuhinya hak dasar setiap Warga Binaan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan menggelar pemeriksaan kesehatan langsung di blok hunian. Kegiatan yang di laksanakan Rabu (23/7) ini menjadi bagian dari komitmen pelayanan prima di bidang kesehatan yang di gagas oleh Tim Medis Lapas. Kalapas Tabanan, Prawira Hadiwidjojo, menegaskan bahwa […]

  • Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin, Tetra Destorie, hadiri pemusnahan barang bukti narkotika dan benda sitaan di Kejaksaan Negeri Banyuasin. (Dok: Humas Lapas Banyuasin)

    Kalapas Banyuasin Hadiri Pemusnahan Barang Bukti Narkotika di Kejari Banyuasin

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 47
    • 0Komentar

    PAStime News, Banyuasin – Kalapas Banyuasin, Tetra Destorie, menghadiri pemusnahan barang bukti inkrah Semester II 2025 oleh Kejari Banyuasin. Kegiatan ini berlangsung di halaman Kejari Banyuasin dan di pimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri, Raymund Hasdianto Sihotang. Acara ini wujud komitmen penegak hukum menjaga integritas dan mencegah penyalahgunaan barang bukti inkrah. Dalam keterangannya, Tetra Destorie […]

  • Pemkot Balikpapan Bagikan 92 Ribu Seragam Gratis

    Pemkot Balikpapan Bagikan 92 Ribu Seragam Gratis

    • calendar_month Kam, 17 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PAStime News, Balikpapan – Komitmen Pemerintah Kota Balikpapan dalam mendukung pendidikan merata kembali di buktikan. Melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Pemkot mendistribusikan 92.611 setel seragam sekolah gratis untuk peserta didik di semua jenjang, mulai dari PAUD, SD, SMP, SKB hingga program kesetaraan untuk tahun ajaran 2025/2026. Penyerahan simbolis berlangsung di SMP Negeri 27 Balikpapan, Rabu […]

  • Lapas Indramayu Amankan Empat Paket Sabu dari Pengunjung

    Upaya Penyelundupan Sabu di Lapas Indramayu Berhasil Digagalkan, Ini Kronologinya!

    • calendar_month Sab, 25 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 29
    • 0Komentar

    PAStime News, Indramayu — Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Indramayu kembali menunjukkan kewaspadaan tinggi dan profesionalisme dalam menjaga keamanan lingkungan pemasyarakatan. Pada Kamis (23/10), jajaran Lapas berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba jenis sabu-sabu yang di sembunyikan secara rapi di dalam sandal oleh seorang pengunjung berinisial S.M. Awalnya, petugas mencurigai gerak-gerik S.M. yang tampak gelisah […]

expand_less