Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Sosial » PT KAI Uji Coba Kereta Khusus Petani dan Pedagang, Distribusi Hasil Bumi Kian Mudah

PT KAI Uji Coba Kereta Khusus Petani dan Pedagang, Distribusi Hasil Bumi Kian Mudah

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 61

PAStime News – Dalam rangka mendukung mobilitas petani dan pedagang, PT KAI memperkenalkan Kereta Penumpang Ekonomi (K3) Khusus Petani-Pedagang. Inisiatif ini di rancang untuk mempermudah distribusi hasil pertanian dan barang dagangan secara lebih aman, luas, dan efisien.

Kereta tersebut mulai di kembangkan sejak Mei 2024, dan kini telah di modifikasi dari kereta kelas bisnis dan ekonomi. Desainnya di sesuaikan agar lebih ramah untuk membawa barang dalam jumlah besar. Petugas merancang kursi sejajar di sisi kiri dan kanan agar ruang tengah lebih luas dan akses penumpang serta barang lebih leluasa.

Tim teknis KAI menyesuaikan kereta dengan memperbesar pintu bordes, menghilangkan partisi, dan mengurangi kursi dari 106 menjadi 73. Mereka juga tetap menyediakan toilet dan mempertahankan rak bagasi demi kenyamanan penumpang.

PT KAI menguji statis kereta ini pada 14–15 Agustus 2025 di Balai Yasa Surabaya Gubeng, lalu melanjutkan uji dinamis pada 15 Agustus di rute Surabaya Gubeng–Lamongan (PP). Setelah pengujian awal secara internal, KAI akan melibatkan Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kemenhub untuk proses sertifikasi kelayakan operasional.

VP Public Relations KAI, Anne Purba, menyatakan kereta ini wujud komitmen KAI mendukung transportasi inklusif dan ekonomi daerah.

“Kereta ini dihadirkan untuk menjadi sahabat perjalanan petani dan pedagang. Dengan transportasi yang tepat, rantai pasok akan diperkuat, dan aktivitas ekonomi lokal dapat didorong lebih cepat,” ungkap Anne dalam keterangan tertulis, Selasa (20/8).

Peluncuran kereta ini juga menjadi bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-80 PT Kereta Api Indonesia yang akan diperingati pada 28 September 2025.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • LPKA Muara Bulian Panen Kacang Tanah

    LPKA Muara Bulian Panen Kacang Tanah Wujudkan Kemandirian Anak Binaan

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 43
    • 0Komentar

    PAStime News, Muara Bulian – Program pembinaan kemandirian bagi Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Muara Bulian kembali di wujudkan melalui panen kacang tanah, Rabu (27/8). Kegiatan ini di lakukan setelah beberapa bulan kebun yang di kelola secara organik oleh Anak Binaan di rawat dengan penuh perhatian. Melalui kegiatan ini, hasil […]

  • Penuh Cinta dan Makna (Dok. Istimewa)

    Penuh Cinta dan Makna, LPKA Palembang Rayakan Hari Ibu ke-97

    • calendar_month Rab, 24 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 20
    • 0Komentar

    PALEMBANG, PAStime News – LPKA Kelas I Palembang memperingati Hari Ibu ke-97 dengan kegiatan penuh makna, Selasa (23/12). Kegiatan ini menonjolkan nilai kasih sayang, refleksi diri, dan pembinaan karakter Anak Binaan. Selain itu, acara menampilkan kreativitas Anak Binaan melalui catwalk dan prosesi simbolis cuci kaki ibu. Peringatan Hari Ibu ke-97 di LPKA Kelas I Palembang […]

  • Pembinaan Keagamaan diperkuat untuk WBP Rutan Sukadana

    Pembinaan Keagamaan diperkuat untuk WBP Rutan Sukadana

    • calendar_month Sab, 13 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 39
    • 0Komentar

    PAStime News, Sukadana – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sukadana kembali melaksanakan pembinaan keagamaan bagi Warga Binaan pada Kamis (11/09). Penyuluh agama dari Kementerian Agama Lampung Timur dihadirkan di Masjid Miftahut Taubah sebagai bagian dari program pembinaan kepribadian berbasis spiritual. Kepala Rutan Sukadana, Farizal Antony, menyatakan bahwa pembinaan rohani penting untuk mendorong Warga Binaan […]

  • Tingkatkan Layanan: Caringin Hadirkan Dashboard Power BI

    Tingkatkan Layanan: Caringin Hadirkan Dashboard Power BI

    • calendar_month Sen, 28 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PAStime News, Bogor – Untuk meningkatkan layanan administrasi dan tata kelola berbasis data, Kecamatan Caringin meluncurkan Dashboard Management, sistem pelaporan digital interaktif berbasis Power BI. Camat Caringin, Ramdan Firdaus, mengatakan pihaknya menyusun laporan penting secara manual lewat Excel, seperti anggaran dan data demografi. Metode ini memperlambat proses dan menyulitkan penyajian data yang terkini dan detail. […]

  • Kalapas Kelas IIA Kupang sosialisasikan larangan judi online kepada pegawai saat apel pagi, tindak lanjut surat edaran Dirjen Pemasyarakatan. (Dok: Humas Lapas Kupang)

    Lawan Judi Online! Seruan Tegas Kalapas Kupang di Apel Pagi

    • calendar_month Kam, 25 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 52
    • 0Komentar

    PAStime News, Kupang – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Kupang, Antonius Hubertus Jawa Gili, menyosialisasikan larangan tegas praktik judi online (judol) kepada seluruh jajaran pegawai saat apel pagi, Rabu (24/9). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari surat edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan yang menekankan pentingnya pencegahan keterlibatan ASN dalam aktivitas judi online. Tujuan kegiatan ini […]

  • Indonesia Jadi Pusat Perhatian! Ditjenpas Gelar Diplomatic Reception Dihadiri 110 Kedubes Jelang WCPP 2026

    Indonesia Jadi Pusat Perhatian! Ditjenpas Gelar Diplomatic Reception Dihadiri 110 Kedubes Jelang WCPP 2026

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 16
    • 0Komentar

    PAStime News, JAKARTA – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat posisi Indonesia dalam forum pemasyarakatan internasional. Melalui Diplomatic Reception on Corrections yang digelar di Hotel Novotel Mangga Dua, Jakarta Utara, pada Senin (08/12), Ditjenpas mengundang sebanyak 110 perwakilan Kedutaan Besar (Kedubes) dari berbagai negara untuk memperluas diplomasi dan kerja sama global di bidang […]

expand_less