Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Warga Binaan dan Petugas Lapas Mojokerto Gelar Dzikir Bersama

Warga Binaan dan Petugas Lapas Mojokerto Gelar Dzikir Bersama

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 43

PAStime News, Mojokerto – Seluruh pegawai, tahanan, hingga narapidana Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Mojokerto larut dalam doa dan dzikir bersama demi keselamatan serta kebaikan bangsa Indonesia.

Ini bukan sekadar rutinitas, melainkan momentum khusus untuk memanjatkan doa agar berbagai persoalan yang tengah di hadapi negeri segera mendapat jalan penyelesaian terbaik.

Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIB Mojokerto, Rudi Kristiawan menyampaikan bahwa doa bersama menjadi bentuk kepedulian spiritual jajaran Lapas terhadap kondisi bangsa.

“Di tengah situasi yang penuh ujian, kita hanya bisa berserah diri kepada Allah SWT. Semoga doa yang kita panjatkan bersama ini menjadi jalan turunnya rahmat dan pertolongan bagi negeri,” ungkapnya, Senin (1/9/2025).

Dzikir yang di lantunkan bersama menggema di dalam lapas, menciptakan atmosfer religius dan menyejukkan hati. Kebersamaan petugas dan WBP menunjukkan bahwa doa tak mengenal batas dan jadi bentuk tanggung jawab bersama untuk mendoakan bangsa.

Bagi para WBP, kesempatan mengikuti doa bersama menjadi pengalaman berharga. Selain memperkuat kesadaran spiritual, kegiatan ini juga memberi ruang bagi mereka untuk berkontribusi bagi bangsa meski dari balik jeruji. Kegiatan ini sejalan dengan semangat Kementerian Hukum dan HAM, khususnya Direktorat Jenderal Pemasyarakatan.

Yakni untuk mendorong setiap Lapas tidak hanya fokus pada pembinaan, tetapi juga berpartisipasi dalam menjaga ketenteraman bangsa melalui ikhtiar spiritual. Melalui doa bersama ini, Lapas Kelas IIB Mojokerto menegaskan komitmennya untuk mendukung stabilitas, kedamaian, dan keselamatan Indonesia.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Kelas I Madiun gelar pelatihan WEBE ENTREPRENEUR bagi Warga Binaan mahasiswa S1 untuk tingkatkan keterampilan kerja, bisnis, dan pendidikan. (Dok: Humas Lapas Madiun)

    WBP Lapas Madiun Belajar Bisnis Digital Bareng UT Surabaya

    • calendar_month Sen, 29 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 49
    • 0Komentar

    PAStime News, Madiun – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Madiun terus berinovasi dalam memberikan pembinaan kepada Warga Binaan. Pada Sabtu (27/9) bertempat di Aula Saharjo, Lapas Madiun gelar pelatihan WEBE ENTREPRENEUR atau Work, Empowerment, Business, Education yang di khususkan bagi Warga Binaan mahasiswa Strata 1 (S1). Pelatihan ini merupakan hasil kerja sama dengan Universitas Terbuka (UT) […]

  • Kakanwil Ditjenpas Kaltim Kunjungi LPKA Tenggarong Tegaskan Peningkatan Pengamanan (Dok. Istimewa)

    Kakanwil Ditjenpas Kaltim Kunjungi LPKA Tenggarong Tegaskan Peningkatan Pengamanan

    • calendar_month Sab, 13 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 23
    • 0Komentar

    SAMARINDA, PAStime News – Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Kalimantan Timur, Endang Lintang Hardiman, menyambangi LPKA Tenggarong, Jumat (12/12).Selain itu, Kakanwil menegaskan pentingnya peningkatan pengamanan serta penguatan motivasi kerja jajaran.Dengan demikian, kunjungan ini bertujuan meningkatkan semangat kerja dan kinerja pegawai LPKA Tenggarong. “Ketika bertugas di Pemasyarakatan, laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.Selain itu, apa pun jabatan […]

  • Lapas Tabanan Gelar Aksi Sosial Imipas Peduli dalam Peringatan Hari Bakti Kemenimipas 2025

    Lapas Tabanan Gelar Aksi Sosial Imipas Peduli dalam Peringatan Hari Bakti Kemenimipas 2025

    • calendar_month Sab, 15 Nov 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 29
    • 0Komentar

    PAStime News, Tabanan — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan melaksanakan rangkaian aksi sosial bertajuk Imipas Peduli sebagai bagian dari peringatan Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) ke-1 Tahun 2025. Kegiatan ini meliputi pembagian paket bantuan sosial kepada masyarakat sekitar dan aksi donor darah oleh jajaran petugas Lapas. Pembagian bantuan sosial dilakukan langsung oleh Kepala Lapas Tabanan, Prawira Hadiwidjojo, […]

  • Lapas Tual Gelar Razia Rutin: Komitmen Wujudkan Lingkungan Bebas Halinar

    Lapas Tual Gelar Razia Rutin: Komitmen Wujudkan Lingkungan Bebas Halinar

    • calendar_month Jum, 14 Nov 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 20
    • 0Komentar

    PAStime News, Langgur — Dalam upaya berkelanjutan menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan pemasyarakatan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tual kembali menggelar razia rutin di blok hunian pada Kamis (13/11). Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Lapas Tual untuk mewujudkan lingkungan yang “Bersih dari Handphone, Pungutan Liar, dan Narkotika” (Halinar). Razia yang dimulai pukul 10.00 WIT […]

  • Lapas Banyuwangi Tebar Kepedulian, Salurkan Puluhan Paket Sembako untuk Keluarga Warga Binaan

    Lapas Banyuwangi Tebar Kepedulian, Salurkan Puluhan Paket Sembako untuk Keluarga Warga Binaan

    • calendar_month Sel, 30 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 25
    • 0Komentar

    BANYUWANGI,PAStime News – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi terus menunjukkan komitmennya dalam menebar kepedulian sosial kepada masyarakat. Melalui kegiatan bakti sosial, Lapas Banyuwangi menyalurkan puluhan paket sembilan bahan pokok (sembako) kepada keluarga Warga Binaan dan warga di sekitar lingkungan Lapas. Kegiatan bertajuk “Pemasyarakatan Berbagi Kasih” ini berlangsung di Aula Sahardjo Lapas Banyuwangi. Lapas Banyuwangi […]

  • Lapas Samarinda Cetak WB Mandiri melalui UMKM dan Pangan

    Inovasi Pembinaan Warga Binaan di Lapas Samarinda Lewat Ketahanan Pangan & UMKM

    • calendar_month Ming, 26 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 25
    • 0Komentar

    PAStime News, Samarinda — Lapas Kelas II Samarinda mulai mengubah citra lembaga pemasyarakatan yang selama ini identik dengan hukuman dan pembatasan. Melalui berbagai program pembinaan produktif, pihak lapas menanamkan semangat kemandirian dan harapan kepada warga binaan. Sebagai bagian dari 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, warga binaan di arahkan untuk terlibat aktif di sektor […]

expand_less