Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Tekan Peredaran Uang, Lapas Cipinang Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Penipuan

Tekan Peredaran Uang, Lapas Cipinang Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Penipuan

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 49

PAStime News, Jakarta – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang kembali tunjukkan komitmennya dalam membangun lingkungan Pemasyarakatan yang bersih, transparan, dan berintegritas melalui sosialisasi Program Bebas Peredaran Uang (BPU). Kegiatan ini di gelar pada Rabu (3/9) di Aula Blok B, di ikuti jajaran petugas, pengurus koperasi, dan Warga Binaan.

Program BPU menjadi langkah strategis untuk memperkuat tata kelola Pemasyarakatan sekaligus menutup celah praktik ilegal, seperti peredaran narkoba dan berbagai modus penipuan yang kerap bermula dari peredaran uang di Lapas. Dengan sistem layanan yang lebih tertib dan transparan, Lapas Cipinang menargetkan terciptanya iklim Pemasyarakatan yang aman, bersih, dan akuntabel.

Kepala Lapas Cipinang, Wachid Wibowo, menegaskan BPU bukan sekadar kebijakan teknis, melainkan bagian dari reformasi menyeluruh. “BPU bukan hanya soal mekanisme transaksi, tetapi juga membangun budaya integritas di Lapas. Kami ingin memastikan tidak ada ruang bagi narkoba, penipuan, atau praktik ilegal lainnya. Ini langkah nyata menghadirkan layanan yang profesional, humanis, serta berdampak langsung bagi Warga Binaan dan masyarakat,” tegasnya.

Ketua Primer Koperasi Pemasyarakatan Indonesia, Lapas Cipinang, Waris, menyampaikan dukungan penuh terhadap penerapan BPU, khususnya dalam lingkup pengelolaan koperasi.

“Sebagai mitra strategis di bidang layanan koperasi, kami siap mendukung kebijakan ini. BPU memastikan pengelolaan koperasi lebih tertib, transparan, dan akuntabel sehingga Warga Binaan tidak hanya merasa aman, tetapi juga lebih percaya dengan sistem yang ada,” ungkapnya.

Suara positif juga datang dari Warga Binaan. KRS, salah satu peserta sosialisasi, menilai program ini memberikan kepastian dan rasa aman bagi mereka. “Bagi kami, ini sangat penting. Dengan adanya aturan yang jelas, kami tidak khawatir lagi ada praktik-praktik yang merugikan. Kami bisa fokus pada pembinaan tanpa rasa waswas,” ujarnya.

Melalui sosialisasi ini, seluruh jajaran Lapas Cipinang di harapkan memiliki pemahaman yang sama tentang pentingnya BPU sekaligus konsisten menerapkannya. Langkah ini juga implementasi 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, khususnya dalam aspek pemberantasan narkoba dan berbagai modus penipuan di Lapas.

Sebagai penutup kegiatan, petugas koperasi membagikan kartu uang elektronik khusus secara gratis kepada Warga Binaan. Kartu ini menjadi sarana transaksi nontunai yang aman, praktis, dan transparan, sekaligus memperkuat ekosistem layanan bebas dari peredaran uang tunai. Dengan demikian, Lapas Cipinang menegaskan perannya bukan hanya sebagai institusi pembina Warga Binaan, tetapi juga motor penggerak integritas dan tata kelola modern yang sejalan dengan semangat ‘Bergerak PRIMA, Pelayanan Luar Biasa’.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • LPKA Martapura Tes Urine Petugas dan Anak Binaan, Dukung P4GN dan 15 Program Aksi 2026

    LPKA Martapura Tes Urine Petugas dan Anak Binaan, Dukung P4GN dan 15 Program Aksi 2026

    • calendar_month Kam, 8 Jan 2026
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 9
    • 0Komentar

    PAStime News, MARTAPURA – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura laksanakan tes urine terhadap seluruh petugas dan Anak Binaan, Rabu (7/1). Kegiatan ini dilaksanakan di Klinik LPKA Martapura sebagai upaya konkret dalam memastikan lingkungan pembinaan yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Tes urine tersebut diikuti oleh seluruh petugas dan Anak Binaan […]

  • Lapas Kelas IIB Tulungagung menggelar Doa Bersama untuk Keselamatan dan Kebaikan Negeri yang di pusatkan di Masjid Al-Muhajirin, Senin (1/9). (Dok: Humas Lapas Tulungagung)

    Lapas Tulungagung Panjatkan Doa Bersama demi Negeri Tercinta

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 45
    • 0Komentar

    PAStime News, Tulungagung – Lapas Kelas IIB Tulungagung menggelar Doa Bersama untuk Keselamatan dan Kebaikan Negeri yang di pusatkan di Masjid Al-Muhajirin, Senin (1/9). Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan penuh kekeluargaan, di ikuti oleh seluruh pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Acara di awali dengan sambutan Kepala Lapas, Ma’ruf Prasetyo Hadianto, yang menyampaikan tiga pesan […]

  • Lapas Bandanaira Gelar Pelatihan Barbershop Untuk WB

    Lapas Bandanaira Gelar Pelatihan Barbershop, Jadikan WB Barber Profesional

    • calendar_month Sel, 7 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 50
    • 0Komentar

    PAStime News, Bandanaira, Selasa (7/10/2025) – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Bandanaira kembali menghadirkan program pembinaan kemandirian bagi warga binaan melalui pelatihan keterampilan mencukur rambut (barbershop). Program ini menjadi bagian dari komitmen Lapas. Tujuannya adalah mempersiapkan narapidana agar memiliki keahlian praktis. Serta memberikan peluang usaha setelah menjalani masa pidana. Pelatihan yang di gelar di lingkungan […]

  • Pelatihan Pembuatan Tempe Untuk WB Lapas Bandanaira

    20 Warga Binaan Lapas Bandanaira Ikuti Pelatihan Pembuatan Tempe, Siap Mandiri Usai Bebas

    • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 39
    • 0Komentar

    PAStime News, Bandanaira — Sebanyak 20 orang warga binaan Lapas Kelas III Bandanaira mengikuti pelatihan pembuatan tempe. Ini adalah bagian dari program pembinaan kemandirian yang di gelar bekerja sama dengan CV Jasa Indah Mandiri, Sabtu (4/10). Kegiatan ini bertujuan membekali para warga binaan dengan keterampilan praktis yang dapat di gunakan sebagai modal usaha saat kembali […]

  • Ibadah Kunjungan Kasih di Lapas Gunungsitoli, Kuatkan Hati

    Menguatkan Jiwa dan Hati, Ibadah Kunjungan Kasih di Lapas Gunungsitoli

    • calendar_month Ming, 28 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 55
    • 0Komentar

    PAStime News, Gunungsitoli – Lapas Kelas IIB Gunungsitoli baru-baru ini menggelar kegiatan Ibadah Kunjungan Kasih bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang beragama Nasrani. Ibadah ini merupakan bagian integral dari program Pembinaan dan Bimbingan Keagamaan. Kegiatan ini di laksanakan di Gereja Oikumene Faomasi. Selain itu, Pdt. Yarni Damai Waruwu, S.Th. dari Gereja BNKP Jemaat Helera memimpin […]

  • Kanwil Ditjenpas Kalsel Teguhkan Komitmen Pelayanan Prima dan Pembangunan ZI Tahun 2026

    Kanwil Ditjenpas Kalsel Teguhkan Komitmen Pelayanan Prima dan Pembangunan ZI Tahun 2026

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 11
    • 0Komentar

    PAStime News, BANJARMASIN –Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Selatan teguhkan komitmen mewujudkan pelayanan yang Profesional, Responsif, Integritas, Modern, Akuntabel (PRIMA) Tahun 2026. Hal tersebut ditegaskan Kepala Kanwil Ditjenpas Kalimantan Selatan, Mulyadi, usai mengikuti penguatan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Menimipas), Agus Andrianto, bertema ‘Kemenimipas Kerja Nyata, Pelayanan PRIMA’ secara virtual, Senin (5/1). “Penguatan […]

expand_less