Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Penuh Haru, Rutan Garut Lepas Purna Bhakti Ibu Ai Satriani

Penuh Haru, Rutan Garut Lepas Purna Bhakti Ibu Ai Satriani

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 70

PAStime News, Garut – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Garut menggelar acara pelepasan purna bhakti untuk salah satu pegawai terbaiknya, Ibu Ai Satriani, A.Md.Kep, pada Senin (29/9/2025). Kegiatan ini berlangsung di Gazebo Rutan. Acara ini diikuti oleh seluruh pejabat struktural, staf, regu pengamanan, taruna Poltekip, serta CPNS Rutan Garut.

Panitia membuka acara dengan doa bersama sebagai bentuk rasa syukur. Mereka lalu melanjutkannya dengan sambutan resmi dari Kepala Rutan yang mengutus Kasubsi Pelayanan Tahanan sebagai perwakilan. Dalam sambutannya, pihak Rutan menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas dedikasi serta loyalitas Ibu Ai Satriani selama menjalankan tugas.

“Ibu Ai Satriani telah memberikan kontribusi besar, terutama dalam pelayanan kesehatan Warga Binaan. Kami mengucapkan terima kasih atas pengabdian dan keteladanannya,” ujar perwakilan Karutan.

Setelah sambutan, jajaran struktural dan Ibu Ai Satriani menyampaikan kesan dan pesan. Momen ini menghadirkan suasana haru, terutama saat Ibu Ai mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan dan kebersamaan selama masa dinasnya.

Sebagai bentuk penghargaan, pihak Rutan menyerahkan SK Purna Bhakti dan cendera mata secara simbolis, lalu mengakhiri kegiatan dengan foto bersama dan sesi ramah tamah.

Melalui momen ini, Rutan Garut menjadikan pengabdian Ibu Ai Satriani sebagai teladan. Dedikasi dan tanggung jawab yang ia tunjukkan menginspirasi seluruh pegawai. Semua pegawai termotivasi untuk terus mendukung pelayanan terbaik di lingkungan Pemasyarakatan.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pelatihan Hidroponik di Lapas Bandanaira, WB Siap Mandiri

    Pelatihan Hidroponik di Lapas Bandanaira, Warga Binaan Siap Mandiri

    • calendar_month Kam, 16 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 48
    • 0Komentar

    PAStime News, Bandanaira, 15 Oktober 2025 – Dalam rangka mendukung pembinaan kemandirian dan ketahanan pangan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Bandanaira bekerja sama dengan CV Jasa Indah Mandiri menggelar pelatihan pertanian hidroponik bagi Warga Binaan (WB). Kegiatan ini bertujuan untuk membekali warga binaan dengan keterampilan praktis yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja. Ini khususnya dalam […]

  • Batik Lintas Lima, Karya Warga Binaan Lapas Cipinang yang Angkat Budaya Betawi ke Panggung Nasional

    Batik Lintas Lima, Karya Warga Binaan Lapas Cipinang yang Angkat Budaya Betawi ke Panggung Nasional

    • calendar_month Rab, 17 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 24
    • 0Komentar

    PAStime News, JAKARTA – Kreativitas mampu tumbuh di mana saja, bahkan di ruang yang penuh keterbatasan. Hal inilah yang tercermin dalam Batik Lintas Lima, karya Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cipinang yang lahir dari proses pembinaan, namun membawa nilai budaya yang sarat makna. Empat daun yang menjadi elemen utama motif melambangkan arah dan perjalanan […]

  • Sosialisasi Ombudsman RI untuk Layanan Publik Rutan Bengkulu

    Rutan Kelas IIB Bengkulu Tegaskan Komitmen Bebas Maladministrasi Lewat Sosialisasi Ombudsman RI

    • calendar_month Jum, 3 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 51
    • 0Komentar

    PAStime News, Bengkulu – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Bengkulu kembali menegaskan komitmennya untuk menghadirkan layanan publik yang bersih dan profesional. Komitmen ini mereka buktikan dengan berpartisipasi aktif dalam Sosialisasi Penilaian Maladministrasi Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025 yang di selenggarakan oleh Ombudsman Republik Indonesia pada Selasa (1/10). Ratusan instansi pemerintah dari seluruh Indonesia, termasuk […]

  • Lapas Cilacap resmi memulai transformasi menuju Lapas Industri lewat kerja sama dengan CV. Raja Samas dan PT. Wahana Kasih Mulia.

    Lapas Cilacap Mantap Melangkah Jadi Lapas Industri

    • calendar_month Sel, 29 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 50
    • 0Komentar

    PAStime News, Cilacap – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Cilacap kembali menorehkan langkah progresif dalam menciptakan sistem pemasyarakatan yang produktif, adaptif, dan berorientasi masa depan. Lapas Cilacap resmi memulai transformasi menuju Lapas Industri lewat kerja sama dengan CV. Raja Samas dan PT. Wahana Kasih Mulia. Momentum ini di tandai penandatanganan MoU antara Lapas dan dua […]

  • Rutan Bengkulu & Kemenag Perkuat Binaan Rohani WBP Nasrani

    Kemenag dan Rutan Bengkulu Perkuat Pembinaan Rohani WBP Nasrani

    • calendar_month Jum, 12 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 47
    • 0Komentar

    PAStime News, Bengkulu – Rutan Kelas IIB Bengkulu terus memperkuat komitmennya terhadap pembinaan spiritual. Pada Kamis (11/9), pihak rutan kembali menggelar kegiatan pembinaan kerohanian khusus bagi warga binaan beragama Nasrani. Kegiatan tersebut dipandu langsung oleh Penyuluh Agama Kristen dari Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu, Yohanes. Kegiatan yang di pusatkan di ruang ibadah Rutan ini di […]

  • Lapas Kelas I Palembang tanam bibit kelapa di area luar Lapas, Jl. Taqwa Mata Merah, Sabtu (6/9/2025), sebagai bagian dari gerakan peduli lingkungan. (Dok: Humas Lapas Palembang)

    Lapas Palembang: Tangguh di Pangan, Aktif di Sosial

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 42
    • 0Komentar

    PAStime News, Palembang – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Palembang mengadakan kegiatan penanaman bibit pohon kelapa di sekitar luar area Lapas, kegiatan ini berlangsung yang tempat di Jl. Taqwa Mata Merah, Karya Mulia, Kec. Sematang Borang, Kota Palembang pada. Sabtu, (6 September 2025). Kegiatan ini melibatkan Kepala Lapas dan Pejabat serta Pegawai lapas sebagai wujud komitmen terhadap […]

expand_less