Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Lapas Cibinong Panen 2 Kuintal Ikan Lele, Wujudkan Ketahanan Pangan

Lapas Cibinong Panen 2 Kuintal Ikan Lele, Wujudkan Ketahanan Pangan

  • account_circle dicky
  • calendar_month
  • visibility 68
  • comment 0 komentar

PAStime News, Cibinong – Lapas Kelas IIA Cibinong kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan. Mereka juga memberdayakan warga binaan melalui kegiatan panen ikan lele sebanyak 2 Kuintal yang merupakan hasil dari budidaya bertempat di Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE), Selasa (30/9/2025).

Program budidaya ikan lele ini sejalan dengan visi besar pemerintah, yaitu Asta Cita Presiden dan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI. Lebih dari itu, kegiatan ini menjadi wujud nyata semangat “Dari Warga Binaan untuk Warga Binaan”. Tujuannya adalah menciptakan keterampilan dan kemandirian dalam bidang budidaya perikanan.

Kepala Lapas Kelas IIA Cibinong, Wisnu Hani Putranto, menegaskan pentingnya pembinaan seperti ini sebagai bekal masa depan warga binaan.

“Alhamdulillah, pada panen ikan lele hari ini kami berhasil mengumpulkan kurang lebih 2 Kuintal ikan lele. Program budidaya ini bukan hanya mendukung ketahanan pangan, tetapi juga membekali warga binaan dengan keterampilan beternak ikan. Keterampilan ini sangat berguna ketika mereka kembali ke masyarakat,” ujar Wisnu.

Salah satu warga binaan, BS, berbagi pengalamannya dan keseruannya dalam mengikuti pembinaan budidaya lele di Lapas Cibinong,

“Program budidaya ikan lele ini sangat membantu saya belajar keterampilan baru. Selain menambah pengetahuan, kegiatan ini juga memberikan harapan agar saya bisa mandiri dan membuka usaha setelah bebas nanti”.

Hasil panen lele selanjutnya akan di jual kepada pihak ketiga yakni CV Sibakut Kuta. Keuntungan dari penjualan tersebut akan di setorkan sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP). Selain itu, sebagian keuntungan juga di alokasikan sebagai premi bagi warga binaan yang terlibat.

Kegiatan ini diharapkan dapat membuka peluang baru bagi warga binaan untuk mandiri dan produktif. Sekaligus memberikan kontribusi positif dalam upaya memperkuat ketahanan pangan nasional.

  • Penulis: dicky

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Namlea Panen Perdana Ikan Nila Perkuat Kemandirian WBP

    Lapas Namlea Panen Perdana Ikan Nila, Tumbuhkan Kemandirian WBP

    • calendar_month Rab, 1 Okt 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Namlea, PAStime News – Lapas Kelas III Namlea menunjukkan komitmennya terhadap pembinaan kemandirian Warga Binaan dengan memanen ikan nila perdana. Ikan nila tersebut di budidayakan melalui sistem bioflok pada Rabu (1/10). Masyarakat sekitar menyambut panen ini dengan antusias. Salah satu warga bahkan langsung membeli 2 kg ikan nila karena penasaran ingin mencicipi hasil budidaya tersebut. […]

  • Lapas Perempuan Palu Gelar IVA Test dan Penyuluhan Kanker

    Lapas Perempuan Palu Gelar Penyuluhan Kanker dan Pemeriksaan IVA

    • calendar_month Sab, 4 Okt 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 47
    • 0Komentar

    PAStime News, Sigi – Pelayanan IVA test dan penyuluhan kanker serviks telah di gelar untuk warga binaan Lapas Perempuan Kelas III Palu pada Sabtu (4/10/2025). Kegiatan ini terlaksana berkat kerja sama dengan Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Sulawesi Tengah di Klinik Lapas. Menurut Kepala Lapas Perempuan Palu, Yoesiana, kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran dan pencegahan kanker […]

  • Kerja sama antara Kementerian Ekonomi Kreatif Republik Indonesia dengan platform desain Canva (Dok. Istimewa)

    3 Tahun Sinergi Kemenparekraf-Canva, Dorong Ekonomi Kreatif

    • calendar_month Rab, 30 Jul 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 30
    • 0Komentar

    PAStime News, Jakarta – Kerja sama antara Kementerian Ekonomi Kreatif Republik Indonesia dengan platform desain Canva tidak hanya bertujuan memperluas akses terhadap alat digital, tetapi juga menghadirkan pelatihan dan workshop bulanan sebagai bagian penting dari pemberdayaan pelaku ekonomi kreatif. Menparekraf Teuku Rifky Harsya menyebut program ini menyasar pegawai kementerian, pelaku kreatif, dan pengguna Canva di […]

  • Lapas Ambon bersinergi dengan Penyuluh Kemenag Maluku untuk membangkitkan semangat dan harapan warga binaan, 20/09. (Dok: Humas Lapas Ambon)

    Sinergi Spiritual: Lapas Ambon dan Penyuluh Kemenag Bangkitkan Semangat Warga Binaan

    • calendar_month Sab, 20 Sep 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 56
    • 0Komentar

    PAStime News, Ambon – Dalam upaya membangkitkan semangat dan harapan hidup warga binaan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambon di bawah naungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku bersinergi dengan Penyuluh Agama Kristen Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Maluku untuk membangkitkan harapan warga binaan, Sabtu (20/09). Kegiatan yang berlangsung di Gereja Solagracia Lapas Kelas IIA […]

  • Lapas Kelas IIA Curup menerima bantuan berupa senjata less lethal dari Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu dalam rangka mendukung peningkatan keamanan dan pengamanan di lingkungan Lapas.

    Polda Bengkulu Berikan Senjata Less Lethal untuk Lapas Curup

    • calendar_month Ming, 27 Jul 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 33
    • 0Komentar

    PAStime News, Curup – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Curup menerima bantuan berupa senjata less lethal dari Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu dalam rangka mendukung peningkatan keamanan dan pengamanan di lingkungan Lapas. Bantuan di serahkan simbolis oleh perwakilan Polda Bengkulu kepada Kepala KPLP Lapas Curup, di saksikan pejabat dan petugas pengamanan. Bantuan senjata *less lethal* ini […]

  • Bupati Bogor Tingkatkan Infrastruktur Perbaiki Jalan Strategis

    Bupati Bogor Tingkatkan Infrastruktur Perbaiki Jalan Strategis

    • calendar_month Rab, 6 Agu 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 35
    • 0Komentar

    PAStime News,  Cibinong – Menindaklanjuti arahan Bupati Bogor Rudy Susmanto untuk meningkatkan kualitas infrastruktur, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bogor aktif melakukan pemeliharaan jalan di berbagai wilayah. Dinas PUPR memelihara ruas strategis seperti Jalan Lingkar Ciherang Pondok – Babakan, Kopo – Cijulang, Cibeureum – Taman Safari, dan Sukakarya – Pasir Kalong. Selain […]

expand_less