Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Lapas Kelas IIB Tabanan Peringati Hari Kesaktian Pancasila 2025 dengan Upacara Khidmat

Lapas Kelas IIB Tabanan Peringati Hari Kesaktian Pancasila 2025 dengan Upacara Khidmat

  • account_circle Adilman Zai
  • calendar_month
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

PAStime News, Tabanan – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2025, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan menggelar upacara yang di ikuti oleh jajaran petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan, Rabu (01/10). Kegiatan yang berlangsung di halaman utama Lapas ini menjadi sarana meneguhkan kembali semangat pengamalan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Upacara berlangsung khidmat dan tertib, di pimpin langsung oleh Kepala Lapas Tabanan, Prawira Hadiwidjojo sebagai Inspektur Upacara. Rangkaian kegiatan meliputi pengibaran Bendera Merah Putih, pembacaan doa, serta pembacaan ikrar yang menjadi simbol kebersamaan dan persatuan bangsa.

Dalam amanatnya, Prawira membacakan ikrar yang berasal dari Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, Puan Maharani. Dalam isi ikrar tersebut di sampaikan tekad untuk mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan dalam memperjuangkan kebenaran, keadilan, dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, kami membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ungkap Prawira saat membacakan ikrar.

Sebelum menutup upacara, Kepala Lapas menekankan bahwa peringatan ini bukan sekadar formalitas, melainkan momentum refleksi dan pembelajaran. Ia mengajak seluruh peserta untuk menanamkan nilai Pancasila dalam sikap, tutur kata, dan perbuatan sehari-hari.

“Pancasila bukan sekedar hafalan, melainkan pedoman hidup yang harus kita jalankan. Mari kita jadikan peringatan Hari Kesaktian Pancasila sebagai momentum untuk mengingat jasa para pahlawan dan menumbuhkan kesadaran bahwa persatuan dan kebersamaan adalah kunci menjaga keutuhan bangsa,” tutup Prawira.

  • Penulis: Adilman Zai

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rutan Bengkulu Panen Pakcoy, Wujud Kemandirian Warga Binaan

    Rutan Bengkulu Panen Pakcoy, Wujud Kemandirian Warga Binaan

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 22
    • 0Komentar

    PAStime News, Bengkulu — Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Bengkulu kembali memanen sayuran pakcoy pada Sabtu (6/9). Warga binaan pemasyarakatan (WBP) mengelola langsung lahan pertanian mandiri yang menghasilkan panen tersebut. Pihak rutan kemudian menyalurkan hasil panen ke dapur sebagai suplai pangan harian bagi para penghuni. Kepala Rutan Bengkulu, Yulian Fernando, menjelaskan bahwa program pertanian […]

  • Lapas Kotabaru: WBP Dilatih Kesiapsiagaan-Kepedulian lewat P3K

    Lapas Kotabaru: WBP Dilatih Kesiapsiagaan-Kepedulian lewat P3K

    • calendar_month Ming, 27 Jul 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 30
    • 0Komentar

    PAStime News, Kotabaru – Hari kedua Perkemahan Satya Dharma Bhakti Pemasyarakatan 2025 di Lapas Kotabaru, Sabtu (26/7), berlangsung dengan sesi pelatihan kesehatan dan pertolongan pertama. Mulai pukul 16.00 WITA di lapangan lapas, warga binaan mengikuti pelatihan “Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K)”. Acara di buka dengan pengarahan dari Ketua Harian Kwarcab Kotabaru, H. Ahmad Fitriadi. Ia […]

  • Rutan Surakarta Edukasi Siswa SMA Batik 1 soal Pemasyarakatan

    Rutan Surakarta Edukasi Siswa SMA Batik 1 soal Pemasyarakatan

    • calendar_month Ming, 10 Agu 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 29
    • 0Komentar

    PAStime News – Sebagai bentuk komitmen mendukung pendidikan generasi muda, Rutan Kelas I Surakarta Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah menerima kunjungan outing class dari SMA Batik 1 Surakarta pada Jumat (08/08). Sebanyak 35 siswa dan 4 guru pendamping mengikuti kegiatan edukatif tersebut di lingkungan Rutan. Kepala Rutan Surakarta, Bhanad Shofa Kurniawan, membuka kegiatan dengan memberikan […]

  • Klien Pemasyarakatan bersih-bersih Kawasan Budaya Betawi

    Gerakan Nasional Pemasyarakatan Peduli 2025: Klien Bapas Bersihkan Kawasan Budaya Betawi

    • calendar_month Sab, 28 Jun 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 94
    • 0Komentar

    PAStime News, Jakarta – Ratusan Klien Pemasyarakatan bersih-bersih di Perkampungan Budaya Betawi, Srengseng Sawah, Kamis (26/6). Aksi ini merupakan peluncuran resmi Gerakan Nasional Pemasyarakatan, Klien Balai Pemasyarakatan Peduli 2025 yang di gagas oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan. Program ini implementasi dari UU Nomor 1 Tahun 2023 tentang KUHP baru yang berlaku penuh pada 2026, khususnya pidana […]

  • Warga binaan Lapas Kelas IIB Piru ubah ban bekas jadi meja seni sebagai bagian pembinaan kemandirian di bengkel kerja Lapas. (Dok: Humas Lapas Piru)

    Ban Bekas Jadi Meja Seni, Warga Binaan Lapas Piru Berkreasi

    • calendar_month Sab, 30 Agu 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 25
    • 0Komentar

    PAStime News, Piru – Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Piru kembali menunjukkan kreativitasnya dengan memanfaatkan ban bekas menjadi produk bernilai seni tinggi berupa meja. Sabtu (30/8). Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan kemandirian yang di pusatkan di Bengkel Kegiatan Kerja Lapas Piru. Kepala Lapas Piru, Dawa’i, menyampaikan bahwa hal ini merupakan wujud […]

  • LPKA Kelas II Ambon bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Ambon melakukan pemeriksaan kualitas gizi dan kebersihan makanan anak binaan. (Dok: Humas LPKA Ambon)

    LPKA Kelas II Ambon Gandeng Dinas Kesehatan Periksa Kualitas Gizi dan Kebersihan Makanan Anak Binaan

    • calendar_month Rab, 1 Okt 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 32
    • 0Komentar

    PAStime News, Ambon – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon menjalin kerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Ambon dalam rangka melakukan pemeriksaan kualitas gizi dan kebersihan makanan bagi anak binaan. Di LPKA Ambon, di lakukan pengecekan makanan, bahan baku, alat masak, udara, dan air minum, Rabu (1/10). Tim dari Dinas Kesehatan di pimpin […]

expand_less