Awal Tahun Jadi Ruang Pembelajaran, LPKA Medan Tanamkan Disiplin Anak Binaan
- account_circle Ghiffary Alfiansyach
- calendar_month
- visibility 11

Foto : Humas LPKA Kelas I Medan
PAStime News, MEDAN – Awal tahun 2026 dimanfaatkan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan untuk tanamkan kembali nilai disiplin dan kebangsaan kepada Anak Binaan melalui upacara bendera bersama, Senin (5/1). Kegiatan ini menjadi ruang pembelajaran karakter yang menekankan tanggung jawab, kedisiplinan, dan sikap menghargai aturan.
Upacara berlangsung di lapangan LPKA Medan dengan melibatkan Anak Binaan tidak hanya sebagai peserta, tetapi juga sebagai petugas upacara. Keterlibatan aktif tersebut dirancang untuk melatih kepercayaan diri, kepemimpinan, serta pembiasaan sikap tertib dalam kehidupan sehari-hari.
Kepala LPKA Medan, Suriyanta L. Situmorang, menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki nilai strategis dalam proses pembinaan Anak Binaan.
“Upacara bendera bukan sekadar rutinitas. Di sini anak-anak belajar tentang disiplin, tanggung jawab, dan menghargai simbol negara. Nilai-nilai ini penting sebagai bekal mereka ketika kembali ke masyarakat,” ujarnya.
Ia menambahkan, pembinaan karakter dilakukan secara konsisten dan berkelanjutan agar Anak Binaan memiliki fondasi sikap yang lebih baik untuk masa depan mereka.
Sejalan dengan itu, Michael Bramulia Tarigan, Staf Pembinaan yang bertindak sebagai Pembina Upacara, menegaskan bahwa keterlibatan langsung Anak Binaan menjadi bagian penting dari pembentukan mental positif.
“Ketika mereka diberi peran, Anak Binaan belajar percaya diri, belajar mematuhi aturan, dan memahami arti tanggung jawab. Ini proses sederhana, tetapi dampaknya besar bagi pembentukan karakter,” jelasnya.
Melalui kegiatan ini, LPKA Medan tegaskan arah pembinaan yang tidak hanya berfokus pada pengawasan, tetapi juga pada pembentukan sikap, mental, dan karakter Anak Binaan secara humanis dan edukatif, sebagai bekal untuk kembali menjalani kehidupan yang lebih baik di tengah masyarakat. (afn)
Program pembinaan seperti yang dilakukan LPKA Medan merupakan bagian dari sistem pemasyarakatan yang berada di bawah koordinasi berbagai kementerian dan lembaga negara. Untuk memahami bagaimana koordinasi antar-kementerian dalam bidang hukum dan keamanan bekerja, Anda dapat mempelajari Kemenko Polhukam (Polkam) 2026: Tugas, Fungsi & Daftar Kementerian yang menjelaskan peran koordinatif dalam menjaga ketertiban dan penegakan hukum di Indonesia.
- Penulis: Ghiffary Alfiansyach
