Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Bertani untuk Masa Depan: Lapas Namlea Gandeng Bina Tani Sejahtera Cetak Warga Binaan Mandiri

Bertani untuk Masa Depan: Lapas Namlea Gandeng Bina Tani Sejahtera Cetak Warga Binaan Mandiri

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

PAStime News, Namlea – Dalam upaya memperkuat program pembinaan kemandirian di bidang pertanian, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Namlea mengambil langkah progresif

Lapas Namlea gandeng Yayasan Bina Tani Sejahtera tingkatkan kapasitas petani dan produksi benih unggul melalui kerja sama strategis.

Kolaborasi ini dimulai lewat pertemuan resmi yang digelar pada Senin, 4 Agustus 2025, antara Kepala Lapas Namlea,

M. M. Marasabessy bersama Kepala Subseksi Pembinaan, Mustafa La Abidin, bertemu dengan Faris Aminudin, Technical Field Officer Yayasan Bina Tani Sejahtera untuk wilayah Pulau Buru

“Kami percaya bahwa pertanian bukan hanya keterampilan teknis, tetapi jalan pembebasan bagi para Warga Binaan untuk bangkit dan berdaya. Terima kasih kepada Yayasan Bina Tani Sejahtera atas komitmennya untuk mendampingi kami membangun masa depan yang lebih hijau dan mandiri,” ujar Marasabessy.

Penyuluhan pertanian ini program jangka panjang mencakup teknik tanam modern, benih unggul, manajemen lahan, dan pengendalian hama terpadu.

Faris juga menambahkan bahwa Warga Binaan akan menerima benih sayuran berkualitas untuk dipraktikkan langsung di lahan pertanian Lapas.

“Kami datang bukan sekadar memberi materi, tapi ingin menciptakan transformasi. Harapannya, keterampilan ini menjadi bekal produktif saat mereka kembali ke masyarakat,” tutur Faris.

Kerja sama ini mendukung strategi Lapas Namlea dalam program Akselerasi Pemasyarakatan, khususnya di bidang pertanian dan ketahanan pangan lokal.

Selain membuka peluang peningkatan produktivitas di dalam lapas, program ini juga menjadi jalan nyata reintegrasi sosial berbasis keahlian.

Sebuah langkah konkret dalam mewujudkan sistem pemasyarakatan yang tidak hanya membina, tetapi juga memberdayakan.

“Kami ingin menunjukkan bahwa pemasyarakatan bukan hanya tempat menjalani hukuman, tapi juga ruang untuk tumbuh, belajar, dan menata ulang masa depan,” tutup Kalapas.

Lapas Namlea yakin kolaborasi lintas sektor jadi blueprint pembinaan adaptif, berkelanjutan, dan bermanfaat jangka panjang bagi masyarakat.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • PIPAS se-Jawa Tengah Resmi Kukuhkan Pengurus 2025–2030

    PIPAS se-Jawa Tengah Resmi Kukuhkan Pengurus 2025–2030

    • calendar_month Ming, 14 Sep 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 23
    • 0Komentar

    PAStime News, Tegal — Persatuan Istri Pemasyarakatan (PIPAS) se-Jawa Tengah mengukuhkan Pengurus PIPAS Cabang periode 2025–2030. Acara ini di rangkaikan dengan Pertemuan Rutin se-Jawa Tengah di Hotel Grand Dian Guci, Kabupaten Tegal, Sabtu (13/09/2025). PIPAS dari berbagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan hadir dalam kegiatan ini, baik secara langsung maupun virtual. PIPAS Cabang Rutan Kelas […]

  • Dieng Culture Festival 2025 Hadirkan Nuansa Budaya

    Dieng Culture Festival 2025 Hadirkan Nuansa Budaya dan Gerakkan Ekonomi Rakyat

    • calendar_month Sab, 23 Agu 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 28
    • 0Komentar

    PAStime News, Banjarnegara – Sebanyak 20 ribu wisatawan di perkirakan akan memadati Dieng Culture Festival (DCF) ke-15 yang di gelar pada Sabtu-Minggu, 23–24 Agustus 2025. Selain menyuguhkan kekayaan budaya lokal, festival ini juga menjadi ruang promosi bagi pelaku UMKM dan ekonomi kreatif masyarakat setempat. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banjarnegara, Tursiman, menyampaikan bahwa DCF bukan […]

  • Lapas Sampit Sukses Gelar PIPAS Pemasyarakatan Kalteng

    Lapas Sampit Sukses Gelar PIPAS Pemasyarakatan Kalteng

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 55
    • 0Komentar

    PAStime News, Sampit – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sampit di percaya sebagai tuan rumah kegiatan Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) se-Kalimantan Tengah pada Sabtu (20/09/2025). Ketua Paguyuban PIPAS Kanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Tengah beserta pengurus dan perwakilan dari seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan wilayah tersebut menghadiri acara ini. Dalam sambutannya, Ketua Paguyuban PIPAS […]

  • Kakanwil Ditjenpas Jawa Tengah (Jateng), Mardi Santoso, bersama jajaran, melaksanakan studi tiru ke Rumah Sakit Umum (RSU) Pengayoman Cipinang, Senin (28/7).

    Percepat RS Pemasyarakatan, Kanwil Jateng Belajar ke Jakarta

    • calendar_month Sel, 29 Jul 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 32
    • 0Komentar

    PAStime News, Jakarta – Guna mendukung percepatan pendirian Rumah Sakit (RS) Pemasyarakatan di Nusakambangan, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Jawa Tengah (Jateng), Mardi Santoso, bersama jajaran, melaksanakan studi tiru ke Rumah Sakit Umum (RSU) Pengayoman Cipinang, Senin (28/7). Kegiatan di awali dengan rapat koordinasi  Kanwil Jateng bersama Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi, […]

  • BTN Buka Lowongan Lulusan ITS, Utamakan Soft Skill dan Inovasi (Dok.Istimewa)

    BTN Buka Lowongan Lulusan ITS, Utamakan Soft Skill dan Inovasi

    • calendar_month Kam, 31 Jul 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 76
    • 0Komentar

    PAStime News, Surabaya – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk memperluas penjaringan talenta muda unggul dari kalangan mahasiswa, salah satunya lewat gelaran Inspire Corner yang di gelar di Auditorium Research Center ITS Surabaya, Rabu (30/7). Acara ini merupakan bagian dari strategi rekrutmen BTN untuk menjaring lulusan berkualitas dari 10 kampus terbaik di Indonesia. ITS menjadi […]

  • LPKA Medan dan FKG USU menggelar pemeriksaan dan perawatan gigi bagi Anak Binaan dalam rangka HUT ke-80 RI, Jumat (15/8). (Web Ditjenpas)

    Senyum Sehat Anak Binaan, Hasil Sinergi LPKA dan FKG USU

    • calendar_month Sab, 16 Agu 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 30
    • 0Komentar

    PAStime News, Medan – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan berkolaborasi dengan Departemen Ilmu Kedokteran Gigi Anak Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Sumatera Utara (USU) mengadakan pemeriksaan dan perawatan kesehatan gigi bagi Anak Binaan, Jumat (15/8). Kegiatan ini di laksanakan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan yang […]

expand_less