Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Cerdas Bersama Lapas Tolitoli: Program Literasi Warga Binaan

Cerdas Bersama Lapas Tolitoli: Program Literasi Warga Binaan

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 36

PAStime News, Tolitoli – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tolitoli kembali melaksanakan program pemberantasan buta huruf bagi Warga Binaan, Rabu (10/9). Bertempat di Perpustakaan Lapas, kegiatan ini menjadi bagian dari pembinaan intelektual yang rutin di gelar sebagai bentuk pemenuhan hak pendidikan.

Kepala Lapas Tolitoli, Muhammad Ishak, menegaskan kegiatan ini bertujuan meningkatkan kualitas diri Warga Binaan. “Kami ingin memastikan setelah bebas nanti mereka lebih percaya diri karena memiliki kemampuan dasar literasi. Dengan begitu, mereka bisa lebih mudah beradaptasi dan berkontribusi di masyarakat,” ujarnya.

Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik dan Kegiatan Kerja, Feldianto, menyebut literasi menjadi fondasi bagi pembinaan lanjutan. “Jika sudah bisa membaca dan menulis, mereka lebih siap mengikuti pelatihan kemandirian maupun kegiatan keagamaan,” terangnya.

Kepala Subseksi Registrasi dan Bimbingan Kemasyarakatan, Syafruddin Basirun, menambahkan kegiatan ini bukan seremonial semata. “Program di jalankan secara berkesinambungan agar manfaatnya lebih nyata dan mendukung keberhasilan reintegrasi sosial,” jelasnya.

Antusiasme tinggi terlihat dari peserta. Adriansyah, pegawai sekaligus pengajar, mengaku bangga melihat Warga Binaan semakin lancar membaca dan mampu menghafal Pancasila dengan baik. “Mereka sangat bersemangat. Semangat ini menjadi energi positif untuk terus melanjutkan program,” ungkapnya.

Sementara itu, salah satu peserta, Ruslan, mengaku merasa lebih percaya diri. “Sekarang saya mulai lancar membaca. Ini manfaat besar buat saya agar nanti bisa lebih mudah bersosialisasi,” katanya.

Kegiatan ini sejalan dengan Sapta Arahan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sulawesi Tengah, Bagus Kurniawan, dalam mengimplementasikan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, sebagai bagian dari komitmen mewujudkan Asta Cita Presiden, Prabowo Subianto.

Melalui kegiatan ini, Lapas Tolitoli berkomitmen menghadirkan pembinaan yang benar-benar bermanfaat bagi Warga Binaan sebagai wujud implementasi Pemasyarakatan yang Pasti Bermanfaat untuk Masyarakat.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kesehatan Warga Binaan Lapas Piru Tunjukkan Hasil Positif, Perketat PMO TBC (Dok. Istimewa)

    Kesehatan Warga Binaan Lapas Piru Tunjukkan Hasil Positif, Perketat PMO TBC

    • calendar_month Sen, 15 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 19
    • 0Komentar

    PIRU, PAStime News — Lapas Kelas IIB Piru terus menunjukkan komitmen kuat mendukung keberhasilan pengobatan Tuberculosis bagi Warga Binaan.Melalui Pengawasan Minum Obat, Lapas Piru secara intensif memantau tujuh Warga Binaan dengan TB Paru Aktif.Selain itu, kegiatan ini berlangsung Jumat (12/12) sebagai upaya berkelanjutan pengendalian TBC di lingkungan Pemasyarakatan. Selanjutnya, Kepala Subseksi Keperawatan, Williams Lelepary, memimpin […]

  • Chelsea Juara Piala Dunia Antarklub 2025, Kalahkan PSG 3-0

    Hentikan Dominasi PSG, Chelsea Raih Juara Piala Dunia Antarklub 2025

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 235
    • 0Komentar

    PAStime News, New Jersey – Chelsea FC tampil gemilang di final Piala Dunia Antarklub 2025 dengan menaklukkan Paris Saint-Germain (PSG) 3-0 dalam laga pamungkas yang digelar di Stadion MetLife, Senin (14/7) waktu Indonesia. Kemenangan ini memastikan The Blues membawa pulang trofi juara dunia untuk kedua kalinya dalam sejarah klub. Laga final berlangsung sengit sejak peluit […]

  • Lapas Bengkalis Luncurkan Aplikasi “Check Your Phone” untuk Perkuat Pengamanan (Dok. Istimewa)

    Lapas Bengkalis Luncurkan Aplikasi “Check Your Phone” untuk Perkuat Pengamanan

    • calendar_month Jum, 5 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Bengkalis, PAStime News – Lapas Kelas IIA Bengkalis meluncurkan aplikasi digital “Check Your Phone”. Kegiatan berlangsung di Aula Lapas, Kamis (4/12). Acara dipimpin langsung Kepala Lapas, Priyo Tri Laksono. Selain itu, pejabat struktural dan seluruh jajaran petugas turut hadir mendukung inovasi ini. Pengamanan Semakin Modern, Efisiensi Pemeriksaan Handphone Petugas Dorong Integritas dan Ketertiban Pengamanan Lapas […]

  • Lapas Kelas I Madiun gelar pelatihan WEBE ENTREPRENEUR bagi Warga Binaan mahasiswa S1 untuk tingkatkan keterampilan kerja, bisnis, dan pendidikan. (Dok: Humas Lapas Madiun)

    WBP Lapas Madiun Belajar Bisnis Digital Bareng UT Surabaya

    • calendar_month Sen, 29 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 47
    • 0Komentar

    PAStime News, Madiun – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Madiun terus berinovasi dalam memberikan pembinaan kepada Warga Binaan. Pada Sabtu (27/9) bertempat di Aula Saharjo, Lapas Madiun gelar pelatihan WEBE ENTREPRENEUR atau Work, Empowerment, Business, Education yang di khususkan bagi Warga Binaan mahasiswa Strata 1 (S1). Pelatihan ini merupakan hasil kerja sama dengan Universitas Terbuka (UT) […]

  • Panen Raya Nasional, Rutan Sinjai Panen Cabai, Singkong, dan Kelapa

    Panen Raya Nasional, Rutan Sinjai Panen Cabai, Singkong, dan Kelapa

    • calendar_month 4 menit yang lalu
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 11
    • 0Komentar

    PAStime News, SINJAI – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sinjai ikuti kegiatan Panen Raya Program Ketahanan Pangan yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia yang dipimpin langsung oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia, Agus Andrianto, melalui virtual meeting, Kamis (15/1). Dalam kegiatan tersebut, Rutan Sinjai panen berbagai komoditas hasil program ketahanan pangan, di […]

  • Kahf DECODE Hadirkan Teknologi AI untuk Skincare Pria Indonesia (Dok. Istimewa)

    Kahf DECODE Hadirkan Teknologi AI untuk Skincare Pria Indonesia

    • calendar_month Jum, 5 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Jakarta, PAStime News – Tren perawatan kulit pria terus berkembang karena kesadaran generasi muda meningkat. Namun, Kahf menemukan banyak pria kesulitan mengenali kebutuhan kulit, rambut, gaya, dan wewangian. Selain itu, mereka sering bingung memilih produk yang tepat. Oleh karena itu, Kahf menghadirkan Kahf DECODE sebagai solusi edukasi dan pengalaman grooming yang imersif, berbasis sains, dan personal. […]

expand_less