Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Lapas Cibinong Kembangkan Budidaya Pakcoy Hidroponik, Warga Binaan Dibekali Keterampilan Kemandirian

Lapas Cibinong Kembangkan Budidaya Pakcoy Hidroponik, Warga Binaan Dibekali Keterampilan Kemandirian

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 47

PAStime News, Cibinong – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cibinong atau yang akrab di kenal dengan Lapas Pondok Rajeg terus berupaya mencetak warga binaan yang mandiri, produktif, dan berdaya guna. Salah satunya melalui program pembinaan budidaya sayuran pakcoy dengan sistem hidroponik di Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE), Sabtu (13/9/2025).

Program ini menjadi bagian dari pembinaan kemandirian sekaligus kontribusi nyata pemasyarakatan dalam mendukung ketahanan pangan nasional.

Kegiatan tersebut juga merupakan implementasi 13 program akselerasi Pemasyarakatan yang di gagas Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, dengan menekankan pentingnya pemberdayaan warga binaan di sektor pertanian modern dan ramah lingkungan.

Kalapas Kelas IIA Cibinong, Wisnu Hani Putranto, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar aktivitas bercocok tanam, melainkan langkah strategis dalam membekali warga binaan dengan keterampilan hidup yang bermanfaat.

“Warga binaan tidak hanya menjalani masa hukuman, tetapi juga mendapatkan keterampilan aplikatif. Budidaya pakcoy hidroponik ini bukti bahwa pemasyarakatan bisa produktif sekaligus memberi manfaat bagi masyarakat dan negara,” ujarnya.

Proses budidaya di lakukan secara bertahap dan terstruktur, mulai dari pembibitan, penyemaian, penanaman, hingga perawatan dengan sistem hidroponik. Metode ini di nilai lebih efisien karena tidak memerlukan lahan luas, mampu menghasilkan panen berkualitas tinggi, dan memiliki nilai jual yang menjanjikan.

Salah satu warga binaan berinisial O mengaku program ini memberi harapan baru.

“Saya awalnya tidak tahu soal hidroponik, tapi setelah belajar jadi paham cara menanam, merawat, sampai panen. Rasanya bangga karena bisa menghasilkan sesuatu yang bermanfaat,” ungkapnya.

Dengan adanya program ini, Lapas Cibinong tak hanya memberikan keterampilan baru, tetapi juga menghadirkan simbol perubahan dan pemberdayaan. Lapas berkomitmen kembangkan SAE sebagai wadah pembinaan kemandirian ekonomi dan reintegrasi sosial WBP.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pasar Tani Hadir di Depok, Ketua TP-PKK Ajak Warga Ramaikan

    Pasar Tani Hadir di Depok, Ketua TP-PKK Ajak Warga Ramaikan

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 47
    • 0Komentar

    PAStime News, Depok – Siti Barkah Hasanah, Ketua TP-PKK Kota Depok yang akrab di sapa Cing Ikah, mengajak warga Depok meramaikan Pasar Tani yang di gelar sejak Senin (11/8) hingga Selasa (12/8) di halaman Kantor Dekranasda Kota Depok, yang buka hingga pukul 14.00 WIB. DKP3 Kota Depok menyelenggarakan Pasar Tani untuk memudahkan masyarakat mendapat produk […]

  • BRI Martapura Perkuat Sinergi PTSP melalui Kunjungan Resmi ke Lapas Narkotika Karang Intan (Dok. Istimewa)

    BRI Martapura Perkuat Sinergi PTSP melalui Kunjungan Resmi ke Lapas Narkotika Karang Intan

    • calendar_month Rab, 31 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 15
    • 0Komentar

    KARANG INTAN, PAStime News – Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan menerima kunjungan BRI Cabang Martapura, Selasa (30/12).Selanjutnya, Pemimpin Cabang BRI Martapura, Subkhan Efendi, memimpin langsung kunjungan bersama jajaran.Sementara itu, Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Yugo Indra Wicaksi, menyambut rombongan di ruang kerjanya. Selain bersilaturahmi, kedua pihak membahas dukungan BRI terhadap Pelayanan Terpadu Satu Pintu […]

  • LPKA Kelas I Medan dikunjungi Anggota Komisi XIII DPR RI, Dr. Maruli Siahaan, pada Sabtu (06/09/25), disambut langsung oleh Kepala LPKA dan para anak binaan. (Dok: Humas LPKA Medan)

    Program LPKA Medan Dapat Pujian dari Komisi XIII DPR

    • calendar_month Ming, 7 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PAStime News, Medan – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Medan mendapat kunjungan perseorangan dari Anggota Komisi XIII DPR RI, Bapak Kombes Pol (Purn) Dr. Maruli Siahaan, S.H., M.H dari Fraksi Partai Golkar. Pada Sabtu (06/09/25). Kunjungan ini di sambut langsung oleh Kepala LPKA Medan, Fauzi Harahap, bersama jajaran, dan di sambut antusias oleh […]

  • UMKM Depok Siap Tampil di 12 Event Nasional 2026

    UMKM Depok Siap Tampil di 12 Event Nasional 2026

    • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 77
    • 0Komentar

    PAStime News, Depok – Ketua Dekranasda Kota Depok, Siti Barkah Hasanah atau “Cing Ikah”, membuka Sosialisasi dan Kurasi Produk UMKM 2025 di Balai Kota Depok, Senin (11/8). Ia menegaskan bahwa pelaku usaha terpilih kini bersiap tampil di 12 event nasional pada 2026—kesempatan emas untuk memperluas pasar. “Manfaatkan kurasi ini dengan sebaik-baiknya. Tahun depan, Bapak-Ibu wajib […]

  • Lapas Perempuan Palu Gelar Pelatihan Menjahit dan Salon

    Lapas Perempuan Palu Gelar Pelatihan Menjahit dan Salon Untuk WBP

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 38
    • 0Komentar

    PAStime News, Sigi – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Palu kembali menunjukkan komitmennya dalam membina dan memberdayakan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kali ini, Lapas Perempuan Palu menyelenggarakan Pelatihan Kemandirian Menjahit dan Salon yang resmi di buka pada hari ini, Selasa (26/8/2025). Kegiatan pembukaan berlangsung di aula Lapas yang di hadiri langsung oleh Kalapas Perempuan […]

  • Lapas Perempuan Jambi Melaksanakan Kegiatan Pramuka (Dok. Istimewa)

    Tingkatkan Pembinaan Kepribadian, Lapas Perempuan Jambi Melaksanakan Kegiatan Pramuka

    • calendar_month Sab, 20 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 22
    • 0Komentar

    MUARO JAMBI, PAStime News — Lapas Perempuan Jambi kembali menggelar kegiatan Pramuka bagi Warga Binaan sebagai pembinaan kepribadian berkelanjutan. Kegiatan tersebut terlaksana pada Jumat, 19 Desember, melalui kerja sama dengan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Muaro Jambi. Program ini, sekaligus, menjadi bagian penting penguatan karakter dalam sistem pembinaan Pemasyarakatan. Seluruh Warga Binaan yang tergabung dalam gugus […]

expand_less