Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Kakanwil Ditjenpas Sulteng Dorong Kerja Sama Media: “Semua Masyarakat Harus Tahu!”

Kakanwil Ditjenpas Sulteng Dorong Kerja Sama Media: “Semua Masyarakat Harus Tahu!”

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 50

PAStime News, Palu – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sulawesi Tengah, Bagus Kurniawan, menegaskan pentingnya peran kehumasan sebagai ujung tombak penyampaian informasi kepada publik melalui media. Hal itu ia sampaikan dalam pengarahan secara daring kepada seluruh tim humas Unit Pelaksana Teknis (UPT) se-Sulawesi Tengah, Kamis (24/7/2025).

“Humas adalah jembatan antara institusi dan masyarakat. Kalau kita tidak menyampaikan sendiri kerja- kerja baik Pemasyarakatan, siapa lagi yang akan menjelaskan,” ujar Bagus.

Pertemuan di mulai dengan evaluasi menyeluruh terhadap kinerja publikasi dan pola komunikasi di masing-masing UPT. Menurut Bagus, saat ini masih banyak satuan kerja yang terjebak dalam rutinitas dokumentatif, bukan komunikasi strategis.

“Saya tidak ingin humas hanya jadi tukang foto atau tukang unggah. Humas harus berpikir strategis,menyampaikan pesan, bukan sekadar gambar dan teks,” tegasnya.

Ia meminta agar pola pikir humas di geser menjadi proaktif, bukan hanya menunggu instruksi, tetapi mampu menciptakan agenda pemberitaan sendiri yang selaras dengan program pembinaan Pemasyarakatan.

Bagus juga menekankan pentingnya menjalin hubungan yang lebih aktif dan intensif dengan media, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga nasional.

Pernyataan itu juga menegaskan peran media sebagai mitra strategis dalam membentuk narasi publik yang berimbang, khususnya di tengah isu-isu sensitif seputar Pemasyarakatan.

“Jangan hanya kirim rilis ke satu-dua media. Bangun relasi, ajak mereka melihat langsung bagaimana kita bekerja. Semakin banyak media yang bicara positif tentang kita, semakin kuat kepercayaan publik,” katanya.

Ia juga menyarankan agar humas lebih peka terhadap momen penting yang bisa di angkat secara kreatif, dan bukan hanya sekadar laporan kegiatan.

“Jangan kaku. Gunakan media dengan cara yang cerdas. Humas harus kreatif, harus punya gaya, dan identitas kuat. Mari bersama wujudkan Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat,” pungkas Bagus Kurniawan.

 

Humas Kanwil Ditjenpas Sulteng

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rutan Pinrang Panen Perdana Kacang Panjang

    Rutan Pinrang Panen Perdana Kacang Panjang, Program Asimilasi Pertanian Berhasil

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 49
    • 0Komentar

    PAStime News, Pinrang – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pinrang kembali membuktikan keberhasilan program asimilasi di bidang pertanian. Ini di tunjukkan dengan melakukan panen perdana kacang panjang yang menghasilkan 10 kilogram sayuran segar. Kepala Rutan Pinrang, Sahril Efendi DM, memimpin langsung panen tersebut, di dampingi oleh Pengawas Kegiatan Asimilasi, Abu Bakar. Kegiatan ini menunjukkan […]

  • Kemenpora Siapkan Skema Baru Pengiriman Atlet, Targetkan Emas di Ajang Multi Event

    Kemenpora Siapkan Skema Baru Pengiriman Atlet, Targetkan Emas di Ajang Multi Event

    • calendar_month Jum, 26 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 14
    • 0Komentar

    PAStime News, JAKARTA – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menyiapkan skema baru dalam pengiriman atlet Indonesia ke ajang multi event internasional sebagai bagian dari upaya meningkatkan prestasi sekaligus memperkuat regenerasi atlet nasional. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir menyampaikan bahwa ke depan akan diterapkan sistem pengelompokan atlet berdasarkan kelas, yakni super elit, elit, dan atlet […]

  • Rekomendasi SMA Swasta Terbaik di Semarang (Dok. Istimewa)

    Rekomendasi SMA Swasta Terbaik di Semarang: Panduan untuk Orang Tua

    • calendar_month Sab, 14 Jun 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 196
    • 0Komentar

    Semarang – Sebagai ibu kota Provinsi Jawa Tengah, Semarang menawarkan banyak sekolah swasta unggulan dengan prestasi akademik, akreditasi tinggi, dan fasilitas lengkap. Dengan demikian, menimbang secara cermat sebelum menentukan pilihan SMA swasta terbaik di kota ini menjadi krusial bagi para orang tua Menjelang periode Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), penting bagi orang tua untuk melakukan […]

  • Gubernur DKI Jakarta Luncurkan Sistem Penjaminan Digital

    Gubernur DKI Jakarta Luncurkan Sistem Penjaminan Digital

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 36
    • 0Komentar

    PAStime Newsa, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, meresmikan peluncuran Sistem Penjaminan Digital dan menyaksikan penandatanganan kerja sama antara PT Penjaminan Kredit Daerah Jakarta (Jamkrida Jakarta) dan PT Solusi Penjaminan Aman terkait platform Portal E-Guarantee. Gubernur DKI, Pramono menyatakan sinergi digitalisasi Jamkrida dan Solusi Penjaminan Aman akan mendorong kemajuan penjaminan di Pemprov DKI. Ia […]

  • Lapas Kelas IIB Kotaagung Gandeng BNNK Tanggamus Gelar Rehabilitasi Pemasyarakatan Pemulihan Adiksi

    Lapas Kelas IIB Kotaagung Gandeng BNNK Tanggamus Gelar Rehabilitasi Pemasyarakatan Pemulihan Adiksi

    • calendar_month Sen, 29 Sep 2025
    • account_circle Admin
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Tanggamus, PAStime News – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Kotaagung bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tanggamus menggelar program Rehabilitasi Pemasyarakatan Pemulihan Adiksi yang dipusatkan di Aula Lapas, Rabu (24/9/2025). Kegiatan ini diikuti oleh 250 warga binaan pemasyarakatan (WBP). Kalapas Kotaagung, Andi Gunawan, dalam sambutannya menegaskan pentingnya proses rehabilitasi sebagai sarana introspeksi diri bagi […]

  • Lapas Kelas III Saumlaki menggelar kegiatan senam bersama yang melibatkan warga binaan dan para pegawai, Jumat (25/07).

    Jaga Stamina, Lapas Saumlaki Ajak Warga Binaan Senam Bareng

    • calendar_month Ming, 27 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 45
    • 0Komentar

    PAStime News, Saumlaki – Sebagai upaya menjaga kesehatan dan meningkatkan semangat hidup sehat, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Saumlaki di bawah naungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Maluku, menggelar kegiatan senam bersama yang melibatkan warga binaan dan para pegawai, Jumat (25/07). Kegiatan rutin tiap Jumat pagi ini jadi ajang olahraga sekaligus momen kebersamaan dan konsolidasi […]

expand_less