Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Kakanwil Maluku Tekankan Integritas dan Profesionalisme Petugas Lapas Tual

Kakanwil Maluku Tekankan Integritas dan Profesionalisme Petugas Lapas Tual

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 38

PAStime News, Langgur, 9 Oktober 2025 – Kakanwil Direktorat Jendral Pemasyarakatan Maluku, Ricky Dwi Biantoro, melakukan kunjungan kerja ke Lapas Kelas IIB Tual pada Kamis (9/10). Dia memberikan penguatan tugas serta fungsi kepada seluruh jajaran petugas. Dalam arahannya, Ricky menekankan pentingnya menjaga integritas, meningkatkan kewaspadaan, serta menjalankan pembinaan yang humanis dan produktif.

Kakanwil Maluku, Ricky meminta para petugas untuk tidak hanya mengejar target. Tetapi juga menjaga amanah dan kepercayaan yang telah di berikan.

“Integritas itu pondasi. Kita bekerja bukan hanya untuk menyelesaikan tugas, tapi menjaga kepercayaan,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan seluruh petugas agar meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi pelanggaran dan penyelundupan barang terlarang ke dalam Lapas. Ricky meminta mereka untuk melaksanakan razia secara rutin dan mematuhi SOP yang berlaku guna memperkuat pencegahan.

Selain itu, Ricky menyoroti pentingnya pembinaan warga binaan yang berbasis keterampilan dan nilai kemanusiaan. Ia menegaskan bahwa setiap warga binaan harus di bekali keahlian agar dapat bersaing secara ekonomi setelah kembali ke masyarakat.

Tak kalah penting, Ricky juga melarang keras penyalahgunaan wewenang dan mendorong seluruh jajaran untuk menjaga nama baik institusi.

Melalui arahan tersebut, Ricky berharap seluruh jajaran petugas memperkuat sinergi dan komitmen. Tujuannya agar penyelenggaraan pemasyarakatan di Lapas Kelas IIB Tual dapat berlangsung lebih tertib dan profesional. Selain itu, berorientasi pada pelayanan yang bermartabat.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari ke-18 Pascabencana, Kemenhut Terus Kerahkan Manggala Agni Bantu Warga Terdampak Banjir di Sumatera

    Hari ke-18 Pascabencana, Kemenhut Terus Kerahkan Manggala Agni Bantu Warga Terdampak Banjir di Sumatera

    • calendar_month Sab, 20 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 22
    • 0Komentar

    PAStime News, JAKARTA – Kementerian Kehutanan (Kemenhut) terus menunjukkan komitmennya dalam penanganan pascabencana banjir dengan melanjutkan Operasi Perbantuan hingga hari ke-18 di sejumlah wilayah terdampak di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Operasi ini dilaksanakan melalui Manggala Agni Balai Pengendalian Kebakaran Hutan (Dalkarhut) Sumatera. Kepala Balai Dalkarhut Sumatera, Ferdian, menyampaikan bahwa fokus utama operasi perbantuan […]

  • Giring Ganesha: Teknologi Bisa Bawa Budaya Indonesia Mendunia dan Jadi Peluang Ekonomi

    Giring Ganesha: Teknologi Bisa Bawa Budaya Indonesia Mendunia dan Jadi Peluang Ekonomi

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 21
    • 0Komentar

    PAStime News, JAKARTA – Wakil Menteri Kebudayaan (Wamenbud) Giring Ganesha Djumaryo mendorong generasi muda Indonesia untuk semakin aktif memanfaatkan teknologi demi membuka peluang ekonomi baru di bidang kebudayaan. Hal itu disampaikan Giring dalam Malam Puncak Kompetisi Inovasi Digital Budaya “Budaya Go!” yang digelar di Jakarta Pusat. Menurut Giring, teknologi kini menjadi kunci penting dalam memperkuat nilai […]

  • Menyambut 1 Muharam PIPAS adakan Pengajian & Silaturahmi

    PIPAS Pusat Menyambut 1 Muharam 1447 H dengan Pengajian dan Silaturahmi Penuh Makna

    • calendar_month Kam, 26 Jun 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 65
    • 0Komentar

    PAStime News – PIPAS Pusat menggelar pengajian dan silaturahmi bertajuk “Menebar Kasih Sayang di Bulan Muharam” dalam rangka menyambut 1 Muharam 1447 H. Kegiatan hybrid ini berlangsung di Graha Bakti Pemasyarakatan dan diikuti secara virtual oleh anggota dari seluruh Indonesia, Rabu (25/6). Ketua Umum PIPAS, Deasy Mashudi, bersama Staf Ahli Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, […]

  • Bapas Amuntai & PKBM Bahas Bimbingan Klien Pemasyarakatan

    Bapas Amuntai & PKBM Bahas Bimbingan Klien Pemasyarakatan

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 39
    • 0Komentar

    PAStime News, Amuntai – Bapas Amuntai dan PKBM Lathiiful Khabiir Tapin memperkuat koordinasi membimbing kemandirian Klien Pemasyarakatan dalam pengembangan UMKM. Kepala Bapas Amuntai, Tri Haryanto, dan Kepala PKBM Lathiiful Khabiir, Syahdani Apasha, menghadiri pertemuan yang berlangsung Jumat (4/7). Dalam pertemuan tersebut, mereka menekankan bahwa sinergi ini mendukung 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus […]

  • Rutan Sengkang Terima 100 Bibit Kelapa Hibrida

    Rutan Sengkang Terima 100 Bibit Kelapa Hibrida dari Dinas Pertanian Wajo

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 42
    • 0Komentar

    PAStime News, Sengkang – Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Wajo menyerahkan 100 bibit kelapa hibrida kepada Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sengkang pada Jumat (22/8/2025). Mereka memberikan bantuan ini sebagai bentuk dukungan nyata terhadap program ketahanan pangan dan pemberdayaan warga binaan. Dinas Pertanian menyerahkan bibit secara simbolis di nursery mereka, dan Kasubsi Pelayanan […]

  • LPKA Kelas II Batam menggelar pertandingan persahabatan futsal melawan tim dari SMA Hidayatullah Kota Batam. (Dok: Humas LPKA Batam)

    LPKA Batam Gelar Pertandingan Persahabatan Futsal Melawan SMA Hidayatullah Batam untuk Tingkatkan Sportivitas Anak Binaan

    • calendar_month Rab, 22 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 42
    • 0Komentar

    PAStime News, Batam – Dalam rangka meningkatkan semangat sportivitas dan memberikan pengalaman bertanding bagi anak binaan, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Batam menggelar pertandingan persahabatan futsal melawan tim dari SMA Hidayatullah Kota Batam. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa, 21 Oktober 2025, di lapangan Kantor LPKA Kelas II Batam. Pertandingan persahabatan ini bagian dari […]

expand_less