Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Kereta Khusus Petani dan Pedagang Resmi Meluncur! Tarif Cuma Rp 3.000, Bisa Pesan Tiket H-7

Kereta Khusus Petani dan Pedagang Resmi Meluncur! Tarif Cuma Rp 3.000, Bisa Pesan Tiket H-7

  • account_circle Ghiffary Alfiansyach
  • calendar_month
  • visibility 21

PAStime News, JAKARTA – Kereta khusus untuk petani dan pedagang resmi mulai beroperasi pada Senin (1/12/2025), bertepatan dengan jadwal perjalanan KA Commuter Line Merak–Rangkasbitung. Layanan ini dihadirkan sebagai bentuk dukungan pemerintah terhadap kelancaran distribusi hasil pertanian dan barang dagangan dengan biaya yang terjangkau.

Vice President (VP) Corporate Secretary KAI Commuter, Karina Amanda, menjelaskan bahwa kereta khusus ini menyediakan kapasitas 73 tempat duduk dalam satu rangkaian, yang siap melayani perjalanan harian petani dan pedagang.
Setiap harinya akan tersedia 7 perjalanan dari Merak dan 7 perjalanan dari Rangkasbitung, mengikuti jadwal KA Commuter Line Merak saat ini,” ujar Karina dalam siaran pers.

Untuk dapat menggunakan layanan ini, petani dan pedagang diwajibkan melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan Kartu Petani dan Pedagang, yang diterbitkan tanpa biaya alias gratis.
Pemilik kartu dapat melakukan boarding atau memasuki area ruang tunggu di stasiun hingga dua jam sebelum jadwal keberangkatan,” lanjutnya.

Cara Mudah Mendapatkan Kartu Petani dan Pedagang

  1. Siapkan identitas diri (KTP).

  2. Kunjungi loket stasiun Commuter Line terdekat.

  3. Ajukan pembuatan Kartu Petani dan Pedagang kepada petugas loket.

  4. Isi formulir registrasi yang diberikan.

  5. Tunggu proses verifikasi data.

  6. Setelah disetujui, kartu akan langsung diserahkan oleh petugas.

Karina juga menambahkan bahwa masyarakat umum yang belum memiliki kartu tetap bisa menggunakan layanan ini dengan membeli tiket langsung di loket pada hari keberangkatan, selama tiket masih tersedia.

Dengan memiliki kartu tersebut, petani dan pedagang dapat memesan dan membeli tiket mulai H-7 sebelum keberangkatan di seluruh stasiun yang dilalui KA Commuter Line Merak.

Pemerintah menetapkan tarif khusus yang sangat terjangkau — Rp 3.000 untuk penumpang beserta barang bawaannya. Langkah ini diharapkan mampu meringankan biaya transportasi bagi petani dan pedagang yang menggantungkan hidup pada distribusi produk harian.

Syarat Barang Bawaan Kereta Petani dan Pedagang

  • Maksimal 2 koli atau 2 tentengan per orang.

  • Ukuran barang maksimal 100 cm x 40 cm x 30 cm per koli.

  • Tidak diperbolehkan membawa barang berbau menyengat, mudah terbakar, hewan ternak, senjata tajam, atau senjata api.

Dengan beroperasinya kereta khusus ini, pemerintah dan KAI Commuter berharap mobilitas para petani dan pedagang semakin efisien, aman, dan murah, sekaligus memperlancar distribusi hasil pertanian serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.

  • Penulis: Ghiffary Alfiansyach

Rekomendasi Untuk Anda

  • Resmi Dikukuhkan untuk Perkuat Sinergi Olahraga ASN (Dok. Istimewa)

    Pengurus PP Bapor Korpri Kemenimipas Masa Bakti 2025–2030 Resmi Dikukuhkan untuk Perkuat Sinergi Olahraga ASN

    • calendar_month Rab, 17 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 27
    • 0Komentar

    JAKARTA, PAStime News — PP Bapor Korpri Kemenimipas masa bakti 2025–2030 resmi di kukuhkan.Pengukuhan berlangsung pada Penutupan Rakor Kemenimipas 2025, Rabu, 17 Desember. Ketua Umum Bapor Korpri Pusat, Prof. Dr. Asrorun Ni’am Sholeh, memimpin pengukuhan.Selain itu, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, turut menyaksikan. Pengukuhan pengurus PP Bapor Korpri Kemenimipas 2025–2030 menegaskan komitmen penguatan pembinaan […]

  • Lapas Pemuda Kelas IIA Madiun kembali melaksanakan pelayanan Program Rehabilitasi Pemasyarakatan bagi warga binaan, Rabu (24/9). (Dok: Humas Lapas Pemuda Madiun)

    Rehabilitasi Optimal: Konseling Adiksi di Lapas Pemuda Madiun

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 72
    • 0Komentar

    PAStime News, Madiun – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Madiun kembali melaksanakan pelayanan Program Rehabilitasi Pemasyarakatan bagi warga binaan, Rabu (24/9). Kegiatan yang di ikuti oleh 80 peserta program ini berlangsung di Aula Adi Sujatno Lapas Pemuda Madiun mulai pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB. Memasuki agenda konseling adiksi, kegiatan kali ini di fokuskan […]

  • Lapas Atambua Sulap Satu Set Sofa (Dok. Istimewa)

    Lapas Atambua Sulap Satu Set Sofa Usang Kembali Bernilai Estetik Dengan Warga Binaan

    • calendar_month Rab, 24 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 21
    • 0Komentar

    ATAMBUA, PAStime News – Sebagai hasil pembinaan kemandirian, Warga Binaan Lapas Kelas IIB Atambua menyelesaikan restorasi satu set sofa. Melalui Pokja Mebel, Warga Binaan mengubah sofa rusak menjadi furnitur mewah berdesain kekinian. Pengerjaan restorasi ini rampung dalam enam hari, tepat pada Rabu (24/12). Keberhasilan restorasi sofa oleh Pokja Mebel Lapas Atambua mencerminkan efektivitas pembinaan kemandirian […]

  • Kegiatan Yasinan (Dok. Istimewa)

    Perkuat Spiritualitas Warga Binaan Lapas Bandanaira Laksanakan Kegiatan Yasinan

    • calendar_month Sab, 13 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 26
    • 0Komentar

    BANDA NAIRA, PAStime News – Puluhan Warga Binaan Muslim Lapas Kelas III Bandanaira rutin melaksanakan Yasinan setiap Kamis malam.Selain itu, kegiatan ini menjadi bagian pembinaan keagamaan serta peningkatan spiritualitas berkelanjutan.Lebih lanjut, Yasinan berlangsung di Musala At-Taubah dengan suasana khusyuk.Dengan demikian, kegiatan ini bertujuan memperkuat keimanan dan mendukung pembinaan karakter Warga Binaan. Selanjutnya, kegiatan di awali […]

  • Libur Sekolah, 25.000 Wisatawan Serbu Kota Baru Parahyangan Setiap Hari!

    Libur Sekolah, 25.000 Wisatawan Serbu Kota Baru Parahyangan Setiap Hari!

    • calendar_month Sen, 7 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 200
    • 0Komentar

    PAStime News, Bandung – Pada musim libur sekolah 2025, jumlah kunjungan ke Kota Baru Parahyangan (KBP) meningkat hingga 25.000 orang per hari. Salah satu pemicunya adalah kereta cepat Whoosh. “Keberadaan Whooosh memang membuat jumlah kunjungan ke KBP meningkat,” ujar Audrey usai pembukaan Hejo Square di KBP, Bandung Barat, Sabtu (5/7/2025). Audrey menjelaskan, dengan adanya Whoosh, […]

  • Warnapas Academy Terobosan Digital Pembinaan Warga Binaan

    WARNAPAS Academy Terobosan Digital Ditjenpas NTB dalam Transformasi Pembinaan Warga Binaan

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 36
    • 0Komentar

    PAStime News, Lombok Barat — Pembinaan di lembaga pemasyarakatan kini memasuki babak baru. Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan  Nusa Tenggara Barat resmi meluncurkan WARNAPAS Academy, sebuah inovasi digital untuk memperkuat sistem pembinaan warga binaan pemasyarakatan (WBP). Mengusung semangat “Tata Kelola Pembinaan dan Ekosistem Reintegrasi Produktif Warga Binaan,” program ini menjadi langkah konkret. Ini menuju sistem […]

expand_less