Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pendidikan » Kolaborasi Tiga Pilar, Satu Tujuan: Bina, Didik, Berkarya

Kolaborasi Tiga Pilar, Satu Tujuan: Bina, Didik, Berkarya

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 48

PAStime News, MedanLembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Medan kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelatihan positif bagi anak binaan. Melalui kolaborasi bersama Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Bina Tunas Muda Cakrawala (Bintula) dan mahasiswa Universitas Negeri Medan (UNIMED), anak binaan mengikuti kegiatan pembuatan prakarya yang diadakan pada Rabu (24/09). Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan kreativitas, keterampilan tangan, serta kepercayaan diri anak binaan dalam menghasilkan karya yang bernilai. Anak-anak di ajak untuk mengolah bahan sederhana menjadi kerajinan yang memiliki manfaat sekaligus nilai seni.

Kepala LPKA Medan, Fauzi Harahap, menyampaikan bahwa sinergi ini merupakan langkah penting dalam memperkaya proses pelatihan di LPKA. “Kami sangat mengapresiasi dukungan dari PKBM Bintula dan mahasiswa UNIMED. Melalui kegiatan prakarya, anak binaan tidak hanya berlatih keterampilan, tetapi juga belajar bekerja sama, berkreasi, dan meningkatkan rasa percaya diri. Harapan kami, keterampilan ini bisa menjadi bekal berharga ketika mereka kembali ke masyarakat,” ujar Fauzi.

Perwakilan PKBM Bintula, Ottis, menambahkan bahwa kegiatan ini memberi ruang bagi anak binaan untuk terus belajar dan berkembang. “Kami ingin anak-anak ini merasakan bahwa mereka tetap mempunyai kesempatan untuk menemukan potensi terbaiknya. Prakarya menjadi media melatih kesabaran, ketekunan, dan inovasi,” ungkap Ottis.

Sementara itu, salah satu anak binaan, Sy, mengaku senang bisa mengikuti kegiatan tersebut. “Saya senang bisa ikut membuat prakarya. Dari bahan sederhana bisa jadi karya yang bagus,” tutur Sy.

Melalui kolaborasi ini, LPKA Medan berharap dapat terus membuka ruang-ruang pelatihan kreatif, sehingga anak binaan mampu menemukan jati diri sekaligus menyiapkan masa depan yang lebih baik melalui karya nyata. 

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Kelas IIA Palu melaksanakan penggeledahan rutin dan pengarahan untuk Warga Binaan, guna menjaga keamanan. (Dok: Humas Lapas Palu)

    Lapas Kelas IIA Palu Laksanakan Penggeledahan Rutin dan Pengarahan untuk Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 44
    • 0Komentar

    PAStime News, Palu – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palu, jajaran petugas melaksanakan penggeledahan rutin pada blok perumahan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan ini juga di rangkaikan dengan penguatan fisik serta pengarahan yang di pimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka.KPLP), I Made Sudiasa, Selasa […]

  • Kalapas Purwokerto, Aliandra Harahap, hadiri penyerahan alat pertanian, penanaman kelapa, dan peninjauan program ketahanan pangan di Nusakambangan, Selasa (9/9/2025). (Dok: Humas Lapas Purwokerto)

    Kalapas Purwokerto Hadiri Penanaman Kelapa di Nusakambangan

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 41
    • 0Komentar

    PAStime News, Nusakambangan – Kalapas Kelas IIA Purwokerto, Aliandra Harahap, menghadiri kegiatan penyerahan bantuan alat dan mesin pertanian, penanaman bibit pohon kelapa, serta peninjauan BLK dan program ketahanan pangan di Pulau Nusakambangan, Selasa (9/9/2025). Kegiatan sejak pukul 09.00 WIB ini mendukung ketahanan pangan dan pemenuhan sumber daya di lingkungan pemasyarakatan Nusakambangan. Acara ini di hadiri […]

  • Apel Pagi ASN Ditjenpas Sulteng Tegaskan Komitmen Integritas

    Apel pagi ASN Ditjenpas Sulteng, Tegaskan Komitmen Integritas dan Reformasi

    • calendar_month Sen, 7 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 157
    • 0Komentar

    PAStime News, Palu – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kanwil Ditjenpas) Sulawesi Tengah kembali meneguhkan komitmennya dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan memiliki integritas tinggi. Hal ini di tegaskan dalam apel pagi yang di pimpin langsung oleh Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum (Kabagtum), Maulana Luthfiyanto, di halaman Kanwil, Senin (7/7/2025). Dalam arahannya, […]

  • LPKA Ambon Dukung Hak Pendidikan Anak Binaan Lewat Program E-Learning Paket C

    LPKA Ambon Dukung Hak Pendidikan Anak Binaan Lewat Program E-Learning Paket C

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 23
    • 0Komentar

    PAStime News, Ambon – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Ambon terus menunjukkan komitmennya dalam menjamin hak pendidikan bagi anak binaan. Melalui program pendidikan kesetaraan Paket C berbasis e-learning, LPKA Ambon menghadirkan inovasi pembelajaran yang lebih interaktif, menarik, dan relevan dengan perkembangan teknologi. Kegiatan belajar berlangsung di ruang kelas LPKA Ambon dengan suasana penuh […]

  • Presiden Prabowo Hadiri Maulid Nabi 1447 H di Masjid Istiqlal

    Presiden Prabowo Hadiri Maulid Nabi 1447 H di Masjid Istiqlal

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 42
    • 0Komentar

    PAStime News, Jakarta — “Presiden Prabowo Subianto bersama jajaran tokoh nasional menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah sekaligus Istighosah Kebangsaan. Acara ini di selenggarakan secara khidmat di Masjid Istiqlal, Jakarta, pada Kamis, 4 September 2025. Dengan mengangkat tema “Ekoteologi: Keteladanan Nabi Muhammad SAW untuk Kelestarian Bumi dan Negeri”, kegiatan tersebut di padati ribuan […]

  • Perkuat Pembinaan: Ditjenpas-Kwarda Kolaborasi Lewat Parmuka

    Perkuat Pembinaan: Ditjenpas-Kwarda Kolaborasi Lewat Pramuka

    • calendar_month Sab, 19 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 61
    • 0Komentar

    PAStime News, Palu – Kanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulawesi Tengah bersama Kwartir Daerah (Kwarda) Pramuka Sulteng resmi menjalin kerja sama untuk perkuat pembinaan karakter warga binaan pemasyarakatan (WBP) melalui pendekatan kepramukaan. Kesepakatan perkuat pembinaan ini di tandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Kakanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sulteng, Bagus Kurniawan, dan perwakilan Kwarda […]

expand_less