Kunjungan Perdana Kakanwil Ditjenpas Jambi ke Lapas Muara Bulian
- account_circle Husni
- calendar_month
- visibility 17

Kunjungan Perdana Kakanwil Ditjenpas Jambi ke Lapas Muara Bulian (Dok. Istimewa)
MUARA BULIAN, PAStime News – Lapas Kelas IIB Muara Bulian menyambut kunjungan perdana Kakanwil Ditjenpas Jambi, Sabtu (20/12).
Kunjungan ini dipimpin Irwan Rahmat Gumilar bersama Kepala Bidang Pembimbingan Kemasyarakatan.
Selanjutnya, Plh Kepala Lapas Muara Bulian, Haszuwan Affandi, menyambut rombongan bersama jajaran struktural.
Karena itu, kunjungan ini menjadi sarana koordinasi dan pembinaan jajaran Pemasyarakatan.
Kunjungan perdana Kakanwil Ditjenpas Jambi ke Lapas Muara Bulian memperkuat koordinasi, pembinaan internal, serta implementasi Pemasyarakatan yang aman, tertib, humanis, dan berintegritas
Haszuwan Affandi menyampaikan apresiasi atas kunjungan perdana tersebut.
Ia menilai kunjungan ini menjadi kehormatan sekaligus motivasi peningkatan kinerja.
Selain itu, Haszuwan menekankan penguatan profesionalisme dan kualitas pelayanan.
“Arahan dan dukungan Kakanwil menjadi penguatan penting mewujudkan Pemasyarakatan yang aman dan humanis,”
harap Haszuwan Affandi.
Ia menambahkan sinergi Kanwil dan Lapas perlu terus di perkuat.
Dengan demikian, pelaksanaan tugas Pemasyarakatan berjalan berintegritas dan berorientasi pembinaan.
Mengawali kunjungan, Kakanwil meninjau Sarana Asimilasi dan Edukasi Lapas Muara Bulian.
Peninjauan meliputi kegiatan pertanian, perikanan, dan peternakan.
Selain itu, Irwan meninjau Kios Pangan Lapas Muara Bulian.
Fasilitas ini mendukung pemanfaatan hasil pembinaan dan pemenuhan kebutuhan pangan.
Selanjutnya, Kakanwil memberikan pengarahan kepada petugas dan peserta magang.
Ia menegaskan pencegahan gangguan kamtib sebagai prioritas utama.
Irwan juga mengingatkan larangan keterlibatan barang terlarang ke dalam lapas.
Larangan tersebut mencakup telepon genggam dan narkoba.

“Seluruh petugas harus profesional, berintegritas, dan patuh pada SOP,”
tegas Irwan Rahmat Gumilar.
Ia menegaskan tidak ada toleransi terhadap pelanggaran kamtib.
Karena itu, disiplin dan pengawasan harus terus di tingkatkan.
Pada kesempatan tersebut, Irwan menegaskan pelaksanaan 15 Program Aksi Kemenimipas.
Program tersebut menitikberatkan kemandirian pangan Warga Binaan.
Selain itu, optimalisasi pertanian, perikanan, dan peternakan terus di dorong.
Langkah ini di harapkan berkontribusi pada ketahanan pangan nasional.
Rangkaian kunjungan di tutup dengan peninjauan sarana dan prasarana lapas.
Peninjauan mencakup fasilitas layanan dan blok hunian Warga Binaan.
Dengan kunjungan ini, Lapas Muara Bulian memperkuat komitmen pembinaan.
Akhirnya, kamtib dan program strategis Pemasyarakatan di harapkan berjalan optimal.
- Penulis: Husni
