Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Lapas Tabanan Luncurkan Pie Susu ‘Sangkar Emas’, UMKM Warga Binaan yang Bikin Bupati Tabanan Terpukau!

Lapas Tabanan Luncurkan Pie Susu ‘Sangkar Emas’, UMKM Warga Binaan yang Bikin Bupati Tabanan Terpukau!

  • account_circle Ghiffary Alfiansyach
  • calendar_month
  • visibility 19

PAStime News, TABANAN – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Tabanan, Prawira Hadiwidjojo, bersama jajaran resmi memperkenalkan produk kemandirian Warga Binaan berupa pie susu dan kacang Sangkar Emas dalam audiensi di Kantor Bupati Tabanan, Rabu (10/12). Langkah ini merupakan komitmen Lapas Tabanan untuk memperkuat UMKM Pemasyarakatan dan membuka ruang ekonomi kreatif bagi Warga Binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Prawira menjelaskan bahwa Sangkar Emas merupakan salah satu produk unggulan hasil pembinaan kemandirian di bidang tata boga. Program ini menjadi bagian dari upaya mendukung Asta Cita Presiden RIserta 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan yang menekankan penguatan UMKM serta pemberdayaan ekonomi di lingkungan Pemasyarakatan.

“Kami berharap Sangkar Emas dapat menjadi produk bernilai jual tinggi, dikenal masyarakat luas, dan menjadi kebanggaan Kabupaten Tabanan. Ini membuktikan bahwa Warga Binaan mampu berkarya produktif dan siap kembali bermasyarakat dengan keterampilan yang mereka miliki,” ujar Prawira.

Audiensi tersebut disambut hangat oleh Bupati Tabanan, Komang Gede Sanjaya, yang memberikan apresiasi atas inovasi Lapas Tabanan dalam membina Warga Binaan.

“Saya sangat mendukung langkah Lapas Tabanan dalam memberdayakan Warga Binaan. Ini merupakan terobosan positif untuk mempersiapkan mereka agar kembali mandiri. Terkait pemasaran produk Sangkar Emas, kami siap membantu, sepanjang produksinya konsisten dan terus menghadirkan inovasi agar menghasilkan produk berkualitas,” tegasnya.

Melalui pertemuan ini, Lapas Tabanan menegaskan harapannya agar Sangkar Emas dapat menembus pasar kuliner lokal, menjadi ikon produk kemandirian, serta memberikan dampak positif bagi peningkatan kemampuan dan masa depan Warga Binaan.

  • Penulis: Ghiffary Alfiansyach

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Wahai Perkuat Komitmen Berantas Narkoba melalui Tes Urine Tahanan dan Narapidana Baru

    Lapas Wahai Perkuat Komitmen Berantas Narkoba melalui Tes Urine Tahanan dan Narapidana Baru

    • calendar_month Rab, 24 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 17
    • 0Komentar

    WAHAI,Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Wahai terus memperkuat pemberantasan narkoba melalui tes urine tahanan dan narapidana baru.Sebagai langkah awal, kegiatan ini dilaksanakan Rabu (24/12) untuk mendukung deteksi dini penyalahgunaan narkoba. Selain itu, tes urine menjadi bagian penting dari program inovasi Lapas Wahai, Warga Binaan Bersih Narkoba (Warna Benar).Dengan demikian, Lapas Wahai menutup seluruh celah peredaran narkotika […]

  • Lapas Padang Sediakan Wartelsuspas Guna Komunikasi WBP

    Lapas Padang Sediakan Wartelsuspas Guna Komunikasi WBP

    • calendar_month Sen, 21 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 57
    • 0Komentar

    PAStime News, Padang – Sejumlah warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Lapas Kelas IIA Muaro Padang, Sumatera Barat, memanfaatkan layanan Wartelsuspas berbasis video call untuk berkomunikasi dengan keluarga, Jumat (18/7/2025). Lapas Padang sediakan 12 unit Wartelsuspas hasil kerja sama pihak ketiga guna memudahkan WBP terhubung dengan keluarga. Melalui layanan ini, WBP dapat melakukan panggilan video dengan […]

  • Lapas Purwokerto dan Unsoed Rencana Budidaya Lebah Klanceng

    Sinergi Unsoed dan Lapas Purwokerto dalam Rencana Budidaya Lebah Klanceng

    • calendar_month Ming, 28 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 46
    • 0Komentar

    PAStime News, Purwokerto – Dosen Fakultas Biologi Universitas Jenderal Soedirman, Dr. Juni Safitri Muljowati, S.Si., M.P., mengunjungi Lapas Kelas IIA Purwokerto. Kunjungan ini bertujuan melanjutkan koordinasi program budidaya lebah klanceng dan pelatihan bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP). Kunjungan tersebut berlangsung di area Bimbingan Kerja (Bimker) Lapas. Selama kunjungan, Dr. Juni mengumpulkan data mengenai jumlah WBP […]

  • Lapas Kelas IIA Pangkalpinang berhasil memanen 27 kilogram sawi caisim yang dibudidayakan di area kunjungan Lapas, Rabu (3/9). (Dok: Web Ditjenpas)

    Panen 27 Kg Sawi, Lapas Pangkalpinang Maksimalkan Lahan Terbatas

    • calendar_month Rab, 3 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 38
    • 0Komentar

    PAStime News, Pangkalpinang – Petugas dan Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pangkalpinang berhasil memanen 27 kilogram sawi caisim yang di budidayakan di area kunjungan Lapas, Rabu (3/9). Ini merupakan bentuk konsistensi Lapas Pangkalpinang dalam menunjukkan komitmennya dalam mendukung program kemandirian melalui sektor pertanian. Kegiatan panen ini di pimpin oleh Kepala Subseksi Sarana Kerja, […]

  • Award: Lapas Cibinong Mendapat Penghargaan Dapur Sehat

    Award: Lapas Cibinong Mendapat Penghargaan Dapur Sehat

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle info.pastimenews@gmail.com
    • visibility 187
    • 0Komentar

    WordPress

  • Rutan Rantau Optimalkan Pembinaan Kemandirian melalui Produksi UMKM Keripik Singkong RURA (Dok. Istimewa)

    Rutan Rantau Optimalkan Pembinaan Kemandirian melalui Produksi UMKM Keripik Singkong RURA

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Husni
    • visibility 12
    • 0Komentar

    RANTAU, PAStime News — Rutan Kelas IIB Rantau terus mengoptimalkan pembinaan kemandirian Warga Binaan melalui produksi UMKM Keripik Singkong RURA.Selain itu, kegiatan yang berlangsung Jumat (2/1) ini berorientasi pada produktivitas dan kemandirian kerja. Melalui kegiatan produksi UMKM Keripik Singkong RURA, Rutan Kelas IIB Rantau membekali Warga Binaan keterampilan kerja produktif sebagai bekal kemandirian dan reintegrasi […]

expand_less