Pembinaan keagamaan ini di pandu langsung oleh Hasan, petugas dari Kemenag Kota Ambon, yang memberikan materi seputar pentingnya aqidah sebagai pedoman hidup. Menurutnya, aqidah menjadi fondasi utama dalam membentuk karakter remaja yang jujur, adil, dan saling menghormati.
“Pemahaman aqidah dapat menjadi pondasi bagi anak binaan untuk memperbaiki diri dan berperilaku lebih baik ketika kembali ke masyarakat,” tutur Hasan.
Kepala LPKA Kelas II Ambon, Kurniawan Wawondos, menyampaikan apresiasinya terhadap kolaborasi yang berjalan dengan baik ini.
“Kami berupaya menghadirkan pembinaan yang menyentuh seluruh aspek kehidupan anak binaan. Pembinaan keagamaan seperti ini sangat penting dalam membentuk karakter dan memperkuat nilai spiritual mereka,” ujarnya.
Kegiatan ini di sambut antusias oleh para anak binaan. Salah satunya, berinisial A, mengaku sangat bersyukur dapat mengikuti program tersebut.
“Saya jadi lebih paham tentang pentingnya aqidah dan merasa lebih tenang. Kegiatan ini membantu saya berubah jadi pribadi yang lebih baik,” ungkapnya.
Program pembinaan aqidah ini menunjukkan komitmen LPKA dan Kemenag Ambon membentuk generasi muda beriman, berakhlak mulia, dan siap berkontribusi positif.