Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pendidikan » PGE Gencarkan Edukasi Energi Panas Bumi, Dorong Transisi Energi Bersih Nasional

PGE Gencarkan Edukasi Energi Panas Bumi, Dorong Transisi Energi Bersih Nasional

  • account_circle Ghiffary Alfiansyach
  • calendar_month
  • visibility 22

PAStime News, JAKARTA – PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) terus memperluas pemahaman publik mengenai potensi energi panas bumi sebagai salah satu sumber energi baru terbarukan (EBT) andalan Indonesia dalam mendukung agenda transisi energi nasional.

Corporate Secretary PGE Kitty Andhora menegaskan bahwa komunikasi yang efektif, transparan, dan selaras dengan prinsip tata kelola perusahaan menjadi fondasi utama dalam membangun kepercayaan publik dan para pemangku kepentingan.

“Kami meyakini bahwa komunikasi yang selaras dengan prinsip tata kelola perusahaan merupakan fondasi penting dalam membangun kepercayaan publik,” ujar Kitty dalam keterangannya di Jakarta, Senin.

Ia menambahkan, ke depan PGE akan terus mengintensifkan penyampaian informasi mengenai potensi dan manfaat energi panas bumi secara lebih relevan dan mudah dipahami, guna mendorong pemahaman serta dukungan bersama terhadap pengembangan energi bersih di Tanah Air.

Sebagai pionir pengembangan panas bumi di Indonesia dengan pengalaman lebih dari 40 tahun, PGE saat ini mengelola kapasitas terpasang sebesar 727 megawatt (MW) yang tersebar di enam wilayah operasi dan dikelola secara mandiri. Kapasitas tersebut menjadikan PGE sebagai salah satu pemain utama panas bumi terbesar di Indonesia.

Selain itu, PGE juga tengah mengembangkan sejumlah proyek strategis, di antaranya Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Hululais Unit 1 dan 2 dengan total kapasitas 110 MW, serta proyek co-generation dengan kapasitas mencapai 230 MW. Seluruh proyek tersebut merupakan bagian dari upaya perusahaan dalam memperkuat bauran energi bersih nasional sekaligus mendukung target pengurangan emisi karbon.

Kitty menuturkan, upaya penguatan komunikasi publik tersebut sejalan dengan komitmen PGE dalam mengelola komunikasi korporat yang transparan, relevan, dan berdampak positif. Konsistensi ini mengantarkan PGE meraih penghargaan Best Corporate Secretary Awards 2025 dan Best PR Leader 2025 dalam ajang The Iconomics Summit: The Face of Indonesia.

Penghargaan yang didukung oleh Axia Research tersebut merupakan bentuk pengakuan atas peran strategis PGE dalam menyampaikan kinerja operasional serta agenda keberlanjutan perusahaan secara terbuka dan berkelanjutan kepada publik.

“Penghargaan ini bukan hanya bentuk apresiasi, tetapi juga pengingat bagi kami untuk terus memperkuat cara perusahaan berkomunikasi agar semakin terbuka, konsisten, dan berdampak nyata,” kata Kitty.

Berdasarkan hasil penilaian The Iconomics Summit 2025, PGE mencatatkan kinerja komunikasi yang konsisten dengan capaian positif pada sejumlah indikator utama, antara lain reputasi bisnis dan komersial, kepemimpinan dan sumber daya manusia, serta kontribusi sosial dan kewargaan.

Ke depan, PGE berkomitmen untuk terus memperkuat peran komunikasi sebagai bagian integral dalam mendukung keberlanjutan bisnis, pengembangan energi panas bumi, serta percepatan transisi energi nasional yang berkelanjutan dan inklusif.

  • Penulis: Ghiffary Alfiansyach

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Tual Cetak Warga Binaan Jadi Pengusaha Cuci Kendaraan

    Lapas Tual Cetak Warga Binaan Jadi Pengusaha Lewat Usaha Cuci Kendaraan

    • calendar_month Sab, 25 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 23
    • 0Komentar

    PAStime News, Langgur — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tual kembali menunjukkan komitmennya. Mereka membina warga binaan melalui program kewirausahaan, Jumat (24/10). Kali ini, para warga binaan berhasil mengelola usaha jasa cuci kendaraan yang menarik perhatian masyarakat setempat. Kepala Lapas Kelas IIB Tual, Nurchalis Nur, menyampaikan bahwa program ini adalah bagian dari upaya mempersiapkan warga […]

  • Pemkot Depok gelar Doa Bersama untuk kedamaian dan kondusivitas kota, diikuti Forkopimda, ASN, tokoh agama, masyarakat, dan pemuda, Senin (01/09/25). (Dok: Pemkot Depok)

    Depok Aman, Tokoh Lintas Agama Panjatkan Doa Bersama

    • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 41
    • 0Komentar

    PAStime News, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menggelar Doa Bersama untuk Depok Damai dan Kondusif yang di hadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Aparatur Sipil Negara (ASN), tokoh agama, tokoh masyarakat, dan perwakilan organisasi kepemudaan di Aula Serbaguna Gedung Di baleka 2 Balai Kota Depok, Senin (01/09/25). Kegiatan di buka dengan sambutan dari […]

  • Rutan Sukadana Tanam 30 Bibit Pohon Kelapa

    Rutan Sukadana Tanam 30 Bibit Pohon Kelapa

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 33
    • 0Komentar

    PAStime News, Sukadana – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Sukadana menunjukkan komitmennya terhadap program ketahanan pangan nasional dan penghijauan dengan menanam 30 bibit pohon kelapa pada Kamis (4/9/2025). Kegiatan ini juga mencerminkan upaya Rutan Sukadana dalam mendukung keberlanjutan lingkungan. Kepala Rutan Sukadana, Farizal Antony, memimpin langsung kegiatan penanaman di Lahan SAE seluas 1,8 hektare […]

  • Lapas Bandanaira dan Forkopimcam Sinergi Tanam Pohon Kelapa

    Lapas Bandanaira dan Forkopimcam Sinergi Tanam Pohon Kelapa

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 69
    • 0Komentar

    PAStime News, Banda Neira – Lapas Kelas III Bandanaira bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Banda menanam 50 bibit pohon kelapa di sekitar Benteng Belgica, Desa Nusantara, Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku, pada Selasa (9/9). Ini adalah bagian dari dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional. Kepala Lapas Bandanaira, Mikha, bersama Forkopimcam Banda menanam bibit pohon kelapa […]

  • Rutan Kelas IIB Kebumen menggelar kegiatan Voluntary Counseling and Testing (VCT). Bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kebumen, Jumat (29/8) dilaksanakan pemeriksaan penyakit menular seperti HIV dan Sifilis. (Web: Ditjenpas)

    Cegah Penyakit Menular, Rutan Kebumen Konsisten Gelar VCT

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 46
    • 0Komentar

    PAStime News, Kebumen – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kebumen menunjukkan komitmen menjaga kesehatan Warga Binaan dengan menggelar kegiatan Voluntary Counseling and Testing (VCT). Bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Kebumen, Jumat (29/8) di laksanakan pemeriksaan penyakit menular seperti HIV dan Sifilis. Kegiatan ini bukanlah yang pertama kali di lakukan, melainkan rutin di gelar setiap […]

  • Pembinaan Humanis, Lapas Narkotika Karang Intan Bagikan Sembako bagi Keluarga Warga Binaan

    Pembinaan Humanis, Lapas Narkotika Karang Intan Bagikan Sembako bagi Keluarga Warga Binaan

    • calendar_month Jum, 19 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 18
    • 0Komentar

    PAStime News, KARANG INTAN – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan bagikan paket sembako kepada keluarga Warga Binaan yang tengah melaksanakan kunjungan, Kamis (18/12). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya membangun hubungan yang humanis antara Lapas dan keluarga sebagai unsur penting dalam proses pembinaan. Sebanyak 25 paket sembako disalurkan kepada keluarga Warga Binaan di […]

expand_less