Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Sosial » Presiden Prabowo Luncurkan Logo HUT RI ke-80, Ini Filosofinya

Presiden Prabowo Luncurkan Logo HUT RI ke-80, Ini Filosofinya

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 127

PAStime News, JakartaPresiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara resmi meluncurkan tema dan logo Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-80 dalam sebuah acara istimewa yang di gelar di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu pagi. Peluncuran tersebut di hadiri oleh jajaran Kabinet Merah Putih, para kepala lembaga negara, pimpinan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), serta para duta besar dari berbagai negara, yang mengikuti acara secara langsung maupun daring.

Dengan penuh khidmat, Presiden Prabowo membuka acara dengan mengucap, “Dengan mengucap Bismilahirohmanirahim, saya meluncurkan logo dan tema HUT RI ke-80.”

Logo resmi HUT RI ke-80 menampilkan angka ‘80’ berwarna merah menyala dengan desain membulat tanpa potongan, memberi kesan solid. Garis kosong di tengah angka menciptakan efek visual modern dan elegan.
Sementara itu, tema peringatan kemerdekaan tahun ini adalah “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, dan Indonesia Maju,” sebuah semangat yang di tegaskan Presiden Prabowo sebagai pedoman penting bagi seluruh elemen bangsa.

“Tema ini harus menjadi patokan, jangan hanya sekadar slogan atau mantera,” tegas Presiden Prabowo. “Desain logo ini juga merupakan karya anak bangsa yang patut kita banggakan,” tambahnya.

Mensesneg Prasetyo Hadi menyebut pemilihan logo di lakukan bersama Kemenparekraf dan Asosiasi Desainer Kreatif Indonesia. Pemenang sayembara logo adalah desainer muda berbakat, Bram Patria Yoshugi, yang berhasil menyuguhkan karya unik dan penuh makna.

Wamen Setneg Juri Ardiantoro menyampaikan bahwa peluncuran logo dan tema yang awalnya dijadwalkan pada 18 Juli 2025 harus di tunda.

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, menegaskan upacara HUT RI ke-80 tetap di gelar di Jakarta pada 17 Agustus 2025. Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi sudah membentuk panitia khusus, dan Kantor Komunikasi Kepresidenan turut aktif dalam kepanitiaan tersebut.

Semangat “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, dan Indonesia Maju” di harapkan menjadi pendorong kemajuan dan persatuan bangsa Indonesia.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • LPN Muara Sabak Gelar Razia Blok Hunian Perketat Keamanan

    LPN Muara Sabak Gelar Razia Blok Hunian Perketat Keamanan

    • calendar_month Rab, 27 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PAStime News, Muara Sabak – Lembaga Pemasyarakatan Narkotika (LPN) Muara Sabak kembali menegaskan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban dengan melaksanakan razia kamar hunian pada Selasa (26/8) malam. Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (KPLP), Riko Hamdan, memimpin razia bersama pejabat struktural serta jajaran staf dan pengamanan. Mereka menyasar Blok Charlie dan secara acak memilih kamar 1C, […]

  • Kakanwil Ditjenpas Babel dan Pj Bupati Bangka resmikan SAE Lapas Sungailiat sebagai wujud pembinaan kemandirian warga binaan melalui pelatihan pertanian, Selasa (9/9). (Dok: Web Ditjenpas)

    Kakanwil dan Pj Bupati Bangka Resmikan SAE Lapas Sungailiat

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 37
    • 0Komentar

    PAStime News, Sungailiat – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kepulauan Bangka Belitung, Herman Sawiran, bersama Penjabat (Pj) Bupati Bangka, Jantani Ali, resmikan Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sungailiat, Selasa (9/9). Peresmian SAE ini menjadi wujud nyata komitmen Pemasyarakatan dalam meningkatkan pembinaan kemandirian warga binaan. SAE Lapas Sungailiat akan fokus […]

  • Rutan Kelas IIB Purworejo sukses meriahkan Indonesia Expo 2025 yang di gelar tanggal 7–10 Agustus 2025 di Pendopo Bupati Kabupaten Purworejo. (Web.Ditjenpas)

    Karya Warga Binaan Rutan Purworejo Warnai Indonesia Expo 2025

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 49
    • 0Komentar

    PAStime News, Purworejo – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Purworejo sukses meriahkan Indonesia Expo 2025 yang di gelar tanggal 7–10 Agustus 2025 di Pendopo Bupati Kabupaten Purworejo. Kegiatan ini menjadi ajang strategis untuk memperkenalkan hasil karya Warga Binaan kepada Masyarakat. Rutan Purworejo pamerkan produk unggulan hasil pembinaan kemandirian, seperti kerajinan tangan, kuliner kering, dan […]

  • Rutan Surakarta Terima Bantuan Ambulans

    Rutan Surakarta Terima Bantuan Ambulans, Tingkatkan Layanan Kesehatan Warga Binaan

    • calendar_month Sab, 18 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 36
    • 0Komentar

    PAStime News,  Surakarta – Dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi Warga Binaan (WB), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Surakarta menerima bantuan satu unit ambulans operasional. Bantuan ini berasal dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM, pada Jumat (17/10/2025). Bantuan ini merupakan bentuk nyata dukungan pemerintah. Ini bertujuan memenuhi hak dasar WB, khususnya dalam […]

  • Lapas Kelas IIB Sarolangun gelar rangkaian perlombaan dan kegiatan kebersamaan yang di ikuti seluruh petugas dan keluarga, Sabtu (9/8). (Web.Ditjenpas)

    Semarak 17 Agustusan di Lapas Sarolangun dengan Lomba Seru

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 69
    • 0Komentar

    PAStime News, Sarolangun – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sarolangun gelar rangkaian perlombaan dan kegiatan kebersamaan yang di ikuti seluruh petugas dan keluarga, Sabtu (9/8). Kegiatan ini berlangsung meriah di area sekitar Lapas di penuhi semangat nasionalisme dan suasana kekeluargaan. Kepala Lapas Sarolangun, Ahmad Fausan, menyampaikan pesan bahwa momentum peringatan kemerdekaan harus menjadi sarana mempererat hubungan […]

  • Lapas Kelas IIA Ternate menerima sebanyak 20 narapidana yang di pindahkan dari Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Ternate, Rabu (24/9). (Dok: Humas Lapas Ternate)

    Lapas Ternate Tekankan Pemeriksaan Kesehatan saat Terima 20 Narapidana Pindahan

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PAStime News, Ternate – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ternate menerima sebanyak 20 narapidana yang di pindahkan dari Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Ternate, Rabu (24/9). Lapas Ternate menekankan pemeriksaan kesehatan sebagai prosedur utama sebelum warga binaan di tempatkan di blok hunian. Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (KPLP) Ternate, Jefry R. Persulessy, yang mewakili Kepala Lapas […]

expand_less