Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Audit Sertifikasi SNI 8807:2022 di Lapas Narkotika Bangli: Bukti Komitmen Layanan Rehabilitasi Berkualitas

Audit Sertifikasi SNI 8807:2022 di Lapas Narkotika Bangli: Bukti Komitmen Layanan Rehabilitasi Berkualitas

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 46

PAStime News, Bangli – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bangli menerima audit penilaian Sertifikasi SNI 8807:2022 Penyelenggara Rehabilitasi dari PT Sucofindo pada Senin (15/9). Audit ini di pimpin langsung oleh Budhi Subagio selaku Ketua Tim dan Suhartini Saragi selaku Tenaga Ahli, yang di sambut hangat oleh jajaran Lapas Narkotika Bangli bersama Kepala Kantor Wilayah Pemasyarakatan Bali, dr. Astia Murni, dan Purnomosari.

SNI 8807:2022 merupakan standar nasional yang mengatur persyaratan umum maupun khusus dalam penyelenggaraan layanan rehabilitasi bagi orang dengan gangguan penggunaan NAPZA. Layanan rehabilitasi yang di atur mencakup rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial, baik rawat jalan maupun rawat inap, dengan tiga tipe layanan. Dalam hal ini, Lapas Narkotika Bangli melaksanakan layanan rehabilitasi sosial rawat inap Tipe III.

Audit di awali dengan penampilan yel-yel, robodance, dan tari kecak oleh para peserta rehabilitasi. Penampilan ini menjadi bukti nyata bahwa program rehabilitasi telah mendorong warga binaan kembali produktif dan berdaya.

Kepala Lapas Narkotika Bangli, Marulye Simbolon, menegaskan bahwa sertifikasi SNI menjadi langkah penting dalam meningkatkan mutu layanan rehabilitasi di Lapas.

“Kami berterima kasih atas dukungan dari Ditjenpas, Kanwil, maupun PT Sucofindo yang telah hadir. Harapan kami, sertifikasi SNI ini dapat di raih sebagai wujud komitmen dalam peningkatan mutu layanan rehabilitasi,” ujar Marulye.

Sementara itu, Kakanwil Pemasyarakatan Bali, Decky, memberikan dukungan penuh terhadap langkah Lapas Narkotika Bangli.

“Kami harap Lapas Narkotika Bangli mampu memenuhi seluruh persyaratan sehingga bisa menjadi contoh bagi Lapas dan Rutan lain di Bali,” ujarnya.

Mewakili PT Sucofindo, Budhi Subagio menjelaskan bahwa audit ini bertujuan memastikan kesesuaian layanan rehabilitasi dengan standar yang berlaku.

“Kami melihat komitmen kuat dari pihak Lapas, baik secara manajerial maupun pelaksanaan program rehabilitasi sosial. Penilaian di lakukan secara independen, objektif, dan menyeluruh melalui wawancara, observasi, hingga pengecekan data lapangan. Harapan kami, sertifikasi ini menjadi tolok ukur peningkatan mutu layanan rehabilitasi dan memberikan manfaat nyata bagi peserta rehabilitasi,” jelas Budhi.

Audit ini menegaskan peran Lapas Narkotika Bangli dalam pembinaan dan layanan rehabilitasi berkualitas untuk pemulihan dan reintegrasi warga binaan.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rutan Kelas I Depok menggelar kegiatan rohani Islam bertajuk Doa Bersama untuk Negeri pada Senin (01/09/25) pagi. (Dok: Humas Rutan Depok)

    Khusyuk dan Penuh Makna, Rutan Depok Gelar Doa Bersama

    • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 39
    • 0Komentar

    PAStime News, Depok – Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Depok menggelar kegiatan rohani Islam bertajuk Doa Bersama untuk Negeri pada Senin (01/09/25) pagi. Bertempat di Masjid Baiturrahman Rutan Depok, kegiatan ini di ikuti jajaran petugas dan warga binaan dengan penuh kekhusyukan. Acara tersebut di selenggarakan sebagai bentuk ikhtiar bersama untuk memohon perlindungan, kedamaian, dan keselamatan […]

  • Deteksi Dini Kamtib, Satops Patnal Lapas Sarolangun Geledah Kamar Hunian Warga Binaan

    Deteksi Dini Kamtib, Satops Patnal Lapas Sarolangun Geledah Kamar Hunian Warga Binaan

    • calendar_month Rab, 17 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 19
    • 0Komentar

    PAStime News, SAROLANGUN – Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal Pemasyarakatan (Satops Patnal) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sarolangun melaksanakan penggeledahan kamar hunian Warga Binaan, Rabu (17/12). Kegiatan ini merupakan langkah deteksi dini sekaligus pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) guna menciptakan lingkungan Pemasyarakatan yang aman, tertib, dan kondusif. Penggeledahan diawali dengan apel kesiapan yang dipimpin oleh […]

  • Lapas Kelas IIB Piru berhasil memanen 35 ikat kacang panjang dari lahan pertanian Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) Lapas Piru, Rabu (20/8). (Web Ditjenpas)

    Panen Kacang Panjang, Lapas Piru Wujudkan Ketahanan Pangan

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 43
    • 0Komentar

    PAStime News, Piru – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Piru kembali menuai hasil memuaskan dari program pembinaan kemandirian Warga Binaan di bidang pertanian. Rabu (20/8), Warga Binaan berhasil memanen 35 ikat kacang panjang dari lahan pertanian Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) Lapas Piru. Kepala Lapas Piru, Dawa’i, menjelaskan bahwa panen ini merupakan salah satu rangkaian […]

  • Kanwil Ditjenpas Kalsel gelar razia dan tes urine di Lapas Amuntai untuk tegakkan keamanan dan ketertiban pemasyarakatan. (Dok: Humas Lapas Amuntai)

    Langkah Tegas! Kanwil Kalsel Gelar Razia di Lapas Amuntai

    • calendar_month Sel, 16 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PAStime News, Amuntai – Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Selatan (Kalsel) terus meneguhkan komitmen menjaga keamanan dan independen (kamtib) di lingkungan Pemasyarakatan. Hal ini di wujudkan melalui pelaksanaan razia dan tes urine di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Amuntai oleh Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal, Senin (15/9) malam. Kegiatan di pimpin Kepala […]

  • Jelang Nataru, Lapas Narkotika Karang Intan Intensifkan Kontrol Keliling untuk Perkuat Keamanan

    Jelang Nataru, Lapas Narkotika Karang Intan Intensifkan Kontrol Keliling untuk Perkuat Keamanan

    • calendar_month Sel, 16 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 23
    • 0Komentar

    KARANGINTAN,PAStime News – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan meningkatkan kesiapsiagaan pengamanan dengan mengintensifkan kegiatan kontrol keliling (trolling). Langkah ini di lakukan sebagai upaya antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) yang cenderung meningkat pada momentum akhir tahun. Kegiatan trolling menyasar sejumlah area strategis di […]

  • Warga Binaan Antusias Ikuti Senam Rutin di Lapas Kelas IIA Purwokerto

    Warga Binaan Antusias Ikuti Senam Rutin di Lapas Kelas IIA Purwokerto

    • calendar_month Rab, 15 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 48
    • 0Komentar

    PAStime News, Purwokerto — Dalam rangka menjaga kebugaran jasmani sekaligus meningkatkan semangat dan kesehatan mental, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Purwokerto melaksanakan kegiatan senam rutin dan olahraga bersama bagi seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), bertempat di lapangan Lapas, Rabu (15/10). Kegiatan di mulai pukul 07.30 WIB dan di pandu oleh instruktur eksternal yang membawakan berbagai […]

expand_less