Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Lapas Perempuan Palu Gelar Pelatihan Menjahit dan Salon Untuk WBP

Lapas Perempuan Palu Gelar Pelatihan Menjahit dan Salon Untuk WBP

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 40

PAStime News, Sigi – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Palu kembali menunjukkan komitmennya dalam membina dan memberdayakan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kali ini, Lapas Perempuan Palu menyelenggarakan Pelatihan Kemandirian Menjahit dan Salon yang resmi di buka pada hari ini, Selasa (26/8/2025).

Kegiatan pembukaan berlangsung di aula Lapas yang di hadiri langsung oleh Kalapas Perempuan Palu, Yoesiana, di dampingi Kepala Subsi Pembinaan, Effendy, serta Kepala Urusan Tata Usaha, Famdi. Turut hadir pula pemateri dari Yayasan Zeliq Herdin Edukasi, yaitu Dian Ekawati dan Suryani Said selaku instruktur pelatihan.

Kalapas Perempuan Palu, Yoesiana, menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan bentuk nyata pembinaan kemandirian yang di harapkan dapat memberi bekal keterampilan berharga bagi WBP.

“Kami ingin WBP di Lapas Perempuan Palu memiliki keterampilan yang bisa dimanfaatkan setelah bebas nanti. Kegiatan ini adalah salah satu upaya kami dalam membekali mereka dengan keahlian yang bernilai ekonomis,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Subsi Pembinaan, Effendy, menekankan pentingnya keterampilan sebagai bekal hidup baru bagi warga binaan.

“Kegiatan ini bukan sekadar pelatihan teknis, tapi juga bagian dari upaya menanamkan semangat kemandirian. Harapan kami, apa yang mereka pelajari dapat menjadi modal untuk menjalani kehidupan yang lebih baik,” ungkapnya.

Setelah pembukaan kegiatan, para WBP langsung mengikuti pelatihan sesuai bidang masing-masing. Sebanyak 30 peserta terlibat aktif, dengan rincian 10 orang mengikuti pelatihan salon dan 20 orang mengikuti pelatihan menjahit. Adapun durasi pelatihan di tetapkan 1 hari untuk keterampilan salon dan 5 hari untuk keterampilan menjahit.

Materi yang di berikan meliputi praktik facial wajah dan totok wajah untuk pelatihan salon, serta pembuatan gorden, taplak meja, dan sarung kursi untuk pelatihan menjahit.

Dian Ekawati selaku pemateri pelatihan salon menyatakan apresiasinya terhadap antusiasme peserta.

“WBP sangat bersemangat mengikuti pelatihan ini. Kami senang bisa berbagi ilmu, khususnya keterampilan praktis yang bisa langsung di terapkan untuk menambah penghasilan,” kata Dian.

Suasana pelatihan tampak hidup dan penuh semangat. Peserta pelatihan salon antusias mempraktikkan teknik facial dan totok wajah, sementara peserta menjahit tekun belajar mengukur, memotong, dan menjahit kain. Sesekali terdengar canda tawa di sela kegiatan, menambah keakraban dan motivasi bagi warga binaan untuk serius menekuni keterampilan baru tersebut.

Salah satu warga binaan berinisial IP yang mengikuti pelatihan salon mengaku senang mendapat kesempatan ini.

“Saya sangat bersyukur bisa ikut pelatihan ini. Ilmu yang saya dapatkan sangat bermanfaat, apalagi nanti setelah bebas saya memliki keinginan untuk membuka usaha. Ini menjadi bekal berharga bagi saya untuk mandiri,” ungkap IP.

Di tempat berbeda, Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Sulawesi Tengah, Bagus Kurniawan, memberikan apresiasi atas kegiatan yang dilakukan Lapas Perempuan Palu.

“Pelatihan kemandirian seperti ini sangat penting untuk mendukung program pembinaan di lapas. Kami berharap seluruh WBP yang mengikuti dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan baik, sehingga ke depannya mereka bisa lebih percaya diri, mandiri, dan siap kembali ke masyarakat,” tegasnya.

Lapas Perempuan Palu berkomitmen menghadirkan program pembinaan guna membentuk WBP yang produktif dan berdaya guna.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemuda Batak Bersatu Gelar Konser Amal di Jayapura : Ribuan Warga Ikut Galang Dana untuk Korban Bencana Sumut

    Pemuda Batak Bersatu Gelar Konser Amal di Jayapura : Ribuan Warga Ikut Galang Dana untuk Korban Bencana Sumut

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 16
    • 0Komentar

    PAStime News, JAYAPURA – Pemuda Batak Bersatu (PBB) bersama Kerukunan Masyarakat Batak (KMB) se-Tanah Papua sukses menggelar Konser Amal Peduli Bencana Sumatera Utara (Sumut) yang berlangsung pada Minggu di Kota Jayapura. Kegiatan ini bertujuan menggalang dana untuk membantu para korban bencana alam yang terjadi di wilayah Tapanuli Utara Raya, Sumatera Utara. Ketua Panitia Konser Amal, Dheo […]

  • Warga binaan Lapas kelas II B Sorong menari di dalam Lapas Kota Sorong, Papua Barat Daya, Ahad (17/8/2025). Dari total 543 warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sorong, Pemerintah Indonesia memberikan remisi kepada 376 warga binaan, 20 diantaranya bebas pada tanggal 17 Agustus 2025. (Olha Mulalinda)

    Semarak Kemerdekaan di Ujung Timur Nusantara

    • calendar_month Sen, 18 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 52
    • 0Komentar

    PAStime News, Sentani – HUT Kemerdekaan RI di meriahkan dengan berbagai kegiatan. Warga yang berada di timur Indonesia misalkan, ada yang bebersih kampung, dan melakukan berbagai kegiatan positif untuk merayakan hal tersebut. Pemerintah Distrik Nimboran, Jayapura, mengadakan lomba kebersihan untuk mempercantik 13 kampung dalam rangka HUT ke-80 RI. Kepala Distrik Nimboran Ridwan Wijayanto melalui rilis […]

  • Dorong Destinasi Wisata Naik Kelas Lewat Networking Session WIA 2025 (Dok. Istimewa)

    Wamenpar Dorong Destinasi Wisata Naik Kelas Lewat Networking Session WIA 2025

    • calendar_month Sab, 6 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Jakarta, PAStime News — Pemerintah terus memperkuat kualitas pariwisata nasional. Karena itu, Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh Puspa menegaskan komitmen tersebut melalui Networking Session Wonderful Indonesia Awards (WIA) Subbidang Destinasi 2025. Kegiatan ini menjadi bukti nyata dorongan pemerintah dalam meningkatkan kualitas dan daya saing destinasi. Kegiatan menghadirkan perwakilan 30 Besar WIA Subbidang Destinasi. Selain itu, para […]

  • Inovasi Pendidikan PERURI Gaet Perhatian AYALA Corporation

    Inovasi Digital Pendidikan PERURI Gaet Perhatian Konglomerat Filipina, AYALA Corporation

    • calendar_month Kam, 10 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 65
    • 0Komentar

    PAStime News – Perum Percetakan Uang Republik Indonesia (PERURI) terus membuktikan transformasinya. Melalui perannya sebagai GovTech Indonesia (INA Digital), PERURI menjadi tuan rumah forum strategis Kemendikdasmen RI. Forum ini berlangsung di Ruang Pancasatya, Kantor PERURI Jakarta, sebagai bagian dari kunjungan delegasi AYALA Corporation asal Filipina. AYALA hadir sebagai bagian dari inisiatif eksplorasi kerja sama lintas […]

  • Pondok Pesantren At-Taubah Rutan Sampang Perkuat Pembinaan

    Pondok Pesantren At-Taubah Rutan Sampang, Pembinaan Keagamaan Diperkuat

    • calendar_month Rab, 17 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 46
    • 0Komentar

    PAStime News, Sampang – Rutan Kelas IIB Sampang terus memperkuat pembinaan keagamaan melalui program Pondok Pesantren At-Taubah yang dilaksanakan pada Selasa (16/9). Rutan menggagas kegiatan ini sebagai bentuk pemenuhan hak beragama sekaligus pembinaan spiritual bagi warga binaan, bekerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sampang. Program Pondok Pesantren At-Tauba di buka secara resmi oleh Karutan […]

  • Teken Perjanjian Kinerja 2026, Lapas Piru Fokus Wujudkan Pelayanan PRIMA

    Teken Perjanjian Kinerja 2026, Lapas Piru Fokus Wujudkan Pelayanan PRIMA

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 12
    • 0Komentar

    PAStime News, PIRU – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Piru laksanakan Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2026 antara Kepala Lapas dengan seluruh pejabat struktural, Senin (5/1). Kegiatan ini menjadi langkah awal penetapan arah kerja dan target kinerja Lapas Piru sepanjang tahun 2026. Penandatanganan berlangsung di Aula Lapas Piru dan diikuti oleh seluruh pegawai, usai mengikuti Apel […]

expand_less