Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Lapas Ambarawa dan Ditjenpas Jateng Gelar Pelatihan Perikanan

Lapas Ambarawa dan Ditjenpas Jateng Gelar Pelatihan Perikanan

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 44

PAStime News, Ambarawa – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jateng terus memperkuat upaya pembinaan kemandirian bagi Warga Binaan. Salah satu langkah nyatanya adalah membuka pelatihan bertajuk “Inovasi Budidaya Perikanan Berbasis Kemandirian Personal” di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Ambarawa pada Selasa (26/8).

Sebanyak 80 Warga Binaan mengikuti pelatihan selama tiga hari yang di fokuskan pada budidaya ikan lele. Instruktur dari PT Wandara Sarana Takwa langsung memberikan materi pelatihan.

Dedy Cahyadi, Kabid Perawatan, Pengamanan, dan Kepatuhan Internal, membuka kegiatan mewakili Kakanwil Pemasyarakatan Jateng, di dampingi Kalapas Ambarawa, Subakdo Wulandoro. Dalam sambutannya, Dedy menegaskan bahwa pelatihan ini perlu di tindaklanjuti melalui praktik berkelanjutan, pendampingan intensif, dan kerja sama lintas sektor.

“Selain mendukung ketahanan pangan nasional, hasil pelatihan juga harus dimanfaatkan secara optimal. Ini bisa diintegrasikan dengan program bersama masyarakat, pemda, atau mitra swasta,” ujarnya.

Kepala Lapas Ambarawa, Subakdo Wulandoro, menyatakan pelatihan ini bukan hanya pembekalan teknis, tetapi juga sarana membina karakter dan kemandirian. “Kami harus membekali Warga Binaan dengan keterampilan yang bermanfaat sebagai bekal saat mereka kembali ke masyarakat,” jelasnya.

Kegiatan ini mendorong para peserta untuk membangun kemandirian, memahami teknik budidaya perikanan, dan termotivasi memberikan kontribusi positif selama menjalani masa pidana maupun setelah bebas.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Perempuan Martapura Panen Cabai, Kacang Panjang, dan Kangkung, Tingkatkan Kemandirian Warga Binaan

    Lapas Perempuan Martapura Panen Cabai, Kacang Panjang, dan Kangkung, Tingkatkan Kemandirian Warga Binaan

    • calendar_month Jum, 12 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 22
    • 0Komentar

    PAStime News, MARTAPURA – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Martapura kembali menunjukkan keberhasilan program pembinaan kemandirian melalui panen hasil budidaya pertanian di Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan Warga Binaan melalui praktik pertanian produktif yang berkelanjutan. Panen kali ini menghasilkan komoditas seperti cabai, kacang panjang, dan kangkung, yang selama ini […]

  • Lapas Batang Tampilkan Karya Warga Binaan di Batang Nusantara Expo 2025 (Dok. Istimewa)

    Lapas Batang Tampilkan Karya Warga Binaan di Batang Nusantara Expo 2025, Dorong UMKM dan Pembinaan Mandiri

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 15
    • 0Komentar

    BATANG, PAStime News – Lapas Kelas IIB Batang berpartisipasi dalam Batang Nusantara Expo 2025 di Alun-Alun Kabupaten Batang.Kegiatan tersebut berlangsung mulai 27 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026. Selanjutnya, partisipasi ini menjadi wujud komitmen Lapas Batang dalam menampilkan hasil pembinaan kemandirian Warga Binaan.Selain itu, kegiatan ini membuka ruang interaksi langsung antara Warga Binaan dan masyarakat. […]

  • Lapas Kelas III Bandanaira Resmi Buka Orientasi Program Magang Kemenaker RI Batch III Tahun 2025 (Dok. Istimewa)

    Lapas Kelas III Bandanaira Resmi Buka Orientasi Program Magang Kemenaker RI Batch III Tahun 2025

    • calendar_month Rab, 17 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 30
    • 0Komentar

    BANDA NAIRA, PAStime News — Lapas Kelas III Bandanaira resmi membuka orientasi Program Magang Kemenaker RI Batch III Tahun 2025.Kegiatan pembukaan berlangsung Rabu, 17 Desember 2025, di Aula Lapas Bandanaira. Selain itu, Kepala Lapas Bandanaira, Mikha, langsung memimpin kegiatan pembukaan orientasi.Kemudian, panitia menandai pembukaan dengan penyematan tanda peserta kepada dua perwakilan magang. Selanjutnya, orientasi menjadi […]

  • Rutan Masamba Ikut Meriahkan Jalan Sehat Sensus Ekonomi 2026

    Rutan Masamba Ikut Meriahkan Jalan Sehat Sensus Ekonomi 2026

    • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 70
    • 0Komentar

    PAStiem News, Masamba – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Luwu Utara menggelar Jalan Sehat Sensus Ekonomi 2026. Kegiatan ini di ikuti oleh berbagai unsur, termasuk Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Masamba. Kegiatan bertema “Mencatat Ekonomi Indonesia 2026” ini berlangsung di jalur dua Car Free Day depan Rumah Jabatan Bupati Luwu Utara pada 14 September […]

  • Klinik Lapas Narkotika Muara Sabak: Proaktif Sambangi Blok Hunian Warga Binaan

    Klinik Lapas Narkotika Muara Sabak: Proaktif Sambangi Blok Hunian Warga Binaan

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 209
    • 0Komentar

    PAStime News, Muara Sabak – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIB Muara Sabak terus menunjukkan komitmen nyata dalam pemenuhan hak dasar Warga Binaan melalui layanan kesehatan yang holistik dan proaktif. Sabtu (12/7), Klinik Pratama Lapas Narkotika Muara Sabak tak hanya membuka layanan di klinik, tetapi juga secara turun langsung ke blok hunian untuk memeriksa kondisi […]

  • Skrining TBC di Lapas Cibinong untuk WBP Deteksi Dini Penyakit

    Skrining TBC Dilakukan di Lapas Cibinong, Ribuan Warga Binaan Jalani Pemeriksaan Rontgen

    • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 38
    • 0Komentar

    PAStime News, Cibinong – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cibinong kembali melakukan upaya deteksi dini penyakit menular dengan melaksanakan skrining Tuberkulosis (TBC) massal bagi lebih dari 1.930 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Ini di lakukan melalui pemeriksaan Chest X-Ray pada Selasa (2/9/2025). Skrining TBC ini merupakan langkah penting dalam penanggulangan. Kegiatan ini menjadi bagian dari program nasional Direktorat […]

expand_less