Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Apel Siaga Nataru 2026, Lapas Kelas I Madiun Tegaskan Kesiapan Petugas

Apel Siaga Nataru 2026, Lapas Kelas I Madiun Tegaskan Kesiapan Petugas

  • account_circle Ghiffary Alfiansyach
  • calendar_month
  • visibility 17

PAStime News, MADIUN – Lapas Kelas I Madiun menggelar Apel Siaga Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026 sebagai bentuk kesiapsiagaan pengamanan dan pelayanan selama masa perayaan akhir tahun. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan dalam Lapas Kelas I Madiun dan dipimpin langsung oleh Kalapas.

Apel siaga tersebut diikuti oleh seluruh petugas Lapas Kelas I Madiun serta didukung unsur TNI dan Polri, sebagai wujud sinergi lintas instansi dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2026.

Kalapas I Madiun Andi Wijaya Rivai dalam amanatnya menegaskan bahwa momentum Nataru merupakan periode yang membutuhkan kewaspadaan ekstra. Seluruh petugas diminta meningkatkan kedisiplinan, kepatuhan terhadap prosedur, serta memperkuat pengawasan di area layanan dan pengamanan.

“Kesiapan personel adalah kunci. Kita harus memastikan situasi Lapas tetap aman, tertib, dan kondusif, sekaligus menjamin pelayanan kepada warga binaan dan masyarakat berjalan optimal,” tegas Andi Wijaya.

Apel siaga ini bertujuan memastikan kesiapan sumber daya manusia, sarana prasarana, serta pola pengamanan yang terintegrasi. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana pengecekan kekuatan personel, penyampaian arahan teknis, serta penguatan komitmen bersama dalam mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban.

Pelaksanaan apel berlangsung tertib dan khidmat, ditutup dengan foto Bersama dengan memastikan kesiapan dan koordinasi singkat antarpetugas. Sinergi dengan TNI dan Polri diharapkan mampu memperkuat langkah preventif dan respons cepat apabila terjadi situasi darurat.

Melalui Apel Siaga Nataru 2026 ini, Lapas Kelas I Madiun menegaskan komitmennya untuk memberikan rasa aman dan nyaman selama perayaan Natal dan Tahun Baru, baik bagi warga binaan, petugas, maupun masyarakat sekitar, sehingga seluruh rangkaian kegiatan akhir tahun dapat berjalan dengan aman dan lancar.

  • Penulis: Ghiffary Alfiansyach

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Khofifah Imbau Tahun Baru 2026 Tanpa Kembang Api, Ajak Doa Bersama

    Gubernur Khofifah Imbau Tahun Baru 2026 Tanpa Kembang Api, Ajak Doa Bersama

    • calendar_month Jum, 26 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 12
    • 0Komentar

    PAStime News, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengimbau seluruh pemerintah kabupaten dan kota di Jawa Timur untuk tidak menggelar pesta kembang api pada pergantian Tahun Baru 2025 ke 2026. Sebagai gantinya, Khofifah mengajak seluruh elemen masyarakat mengisi momentum pergantian tahun dengan doa bersama. Imbauan tersebut disampaikan sebagai bentuk empati dan solidaritas terhadap saudara-saudara […]

  • Lapas Nirbaya Sambut 12 Tunas Pemasyarakatan Baru

    Lapas Nirbaya Sambut 12 Tunas Pemasyarakatan Baru

    • calendar_month Sen, 7 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 61
    • 0Komentar

    PAStime News, Nusakambangan – Lapas Nirbaya menerima kedatangan 12 Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) formasi penjaga tahanan tahun 2024 yang siap mengabdikan diri sebagai tunas-tunas baru pemasyarakatan. Kehadiran mereka diawali dengan perjalanan simbolis dari Masjid Candi Nusakambangan menuju Lapas Nirbaya—sebagai bentuk langkah awal penuh tekad, harapan, dan pengabdian. Perjalanan ini menjadi simbol transisi dari pribadi […]

  • LPKA Palu Hadirkan Posyandu Remaja dengan Kader Anak Binaan: Terobosan Baru Pembinaan Sehat dan Humanis

    LPKA Palu Hadirkan Posyandu Remaja dengan Kader Anak Binaan: Terobosan Baru Pembinaan Sehat dan Humanis

    • calendar_month Jum, 5 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 34
    • 0Komentar

    PAStime News, PALU – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi Anak Binaan melalui penyelenggaraan Posyandu Remaja yang berlangsung dengan dukungan penuh Puskesmas Bulili. Kegiatan ini juga menghadirkan terobosan baru dengan melibatkan lima Anak Binaan yang telah resmi dikukuhkan sebagai Kader Kesehatan setelah mendapat pelatihan intensif […]

  • Ditjenpas Sulsel & Kemenko Polhukam Evaluasi Pemasyarakatan

    Ditjenpas Sulsel & Kemenko Polhukam Evaluasi Pemasyarakatan

    • calendar_month Rab, 16 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PAStime News, Makassar – Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulsel menerima kunjungan kerja dari Asisten Deputi Koordinasi Tata Kelola Pemasyarakatan, Jumadi, bersama tim dari Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Senin (14/7). Kunjungan ini bertujuan untuk sinkronisasi, koordinasi, dan evaluasi tata kelola Pemasyarakatan di lingkungan Kanwil Sulsel. Tim juga mengumpulkan data langsung […]

  • Lapas Palembang Gandeng Pempek Inge 88, Latih Warga Binaan

    Lapas Palembang Gandeng Pempek Inge 88, Latih Warga Binaan

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 53
    • 0Komentar

    PAStime News, Palembang – Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang bekerja sama dengan Kedai Pempek Inge 88 menggelar Cooking Class yang di ikuti 20 warga binaan pada Sabtu (24/8) di Tenda Cafe Lapas. Program ini menjadi wujud pembinaan kemandirian warga binaan dan mendukung Program Akselerasi Menteri Pemasyarakatan dalam pemberdayaan warga binaan menghasilkan produk UMKM. Melalui kegiatan […]

  • Pegawai Lapas Luwuk Meriahkan Banggai Run Challenge 2025

    Pegawai Lapas Luwuk Meriahkan Banggai Run Challenge 2025

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 41
    • 0Komentar

    PAStime News, Banggai – Pegawai Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Luwuk menunjukkan semangat sportivitas dan kepedulian sosial yang tinggi dengan berpartisipasi dalam ajang lari bergengsi, Banggai Run Challenge 2025, Minggu (24/8). Kegiatan yang di selenggarakan Pemkab Banggai ini bertujuan mempromosikan gaya hidup sehat dan destinasi wisata Luwuk. Pegawai Lapas Luwuk hadir sebagai perwakilan institusi dengan […]

expand_less