Tingkatkan Sinergi, Lapas Brebes dan Kodim 0713 Perkuat Penjagaan
- account_circle Adilman Zai
- calendar_month
- visibility 23
- comment 0 komentar

Lapas Kelas IIB Brebes gandeng 10 personel Kodim 0713/Brebes untuk perkuat pengamanan dan sinergi TNI, Rabu (3/9/2025). (Dok: Humas Lapas Brebes)
PAStime News, Brebes – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Brebes Kanwil Ditjenpas Jawa Tengah terus memperkuat sinergi dengan aparat TNI dalam menjaga keamanan dan perdamaian. Pada Rabu sore (03/09/2025), sebanyak 10 personel dari Kodim 0713/Brebes melaksanakan bantuan pengamanan di Lapas Brebes, Rabu (3/9/2025).
Personel pengamanan di sambut langsung oleh Ka. KPLP Mohammad Ziun K., Kasi Binadik dan Giatja Ibnu Sina N., serta Komandan Jaga Lapas Brebes. Kegiatan tersebut di laksanakan berdasarkan Surat Perintah Kodim 0713/Brebes Nomor sprin/193/IX/2025.
Kalapas Kelas IIB Brebes, Gowim Mahali, menyampaikan apresiasi atas dukungan TNI yang hadir dalam upaya menjaga keamanan di lingkungan Lapas. “Kerja sama ini menjadi bentuk sinergi nyata antar aparat penegak hukum dan keamanan. Dengan dukungan Kodim 0713/Brebes, kami semakin optimis keamanan dan percakapan di Lapas dapat terjaga dengan baik,” ujarnya.
Kepala Kantor Wilayah Pemasyarakatan Jawa Tengah, Mardi Santoso, juga memberikan apresiasi atas langkah kolaboratif tersebut. Sinergi antara Lapas Brebes dengan Kodim 0713/Brebes adalah wujud nyata dari nilai-nilai Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan PRIMA (Profesional, Responsif, Inovatif, Modern, dan Akuntabel). Inisiatif Kalapas Brebes yang sangat mengapresiasi dalam mencapai koordinasi yang baik dengan TNI, sehingga keamanan dan ketertiban tetap terjaga dengan optimal.
Kegiatan pengamanan ini merupakan langkah antisipasi terhadap potensi perkembangan situasi, khususnya dalam menghadapi dinamika sosial masyarakat, termasuk adanya aksi penguatan. Dengan kolaborasi yang baik, Lapas Brebes berupaya meminimalisir segala bentuk potensi gangguan keamanan dan kenyamanan.
Seluruh rangkaian kegiatan pengamanan berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Lapas Brebes terus menjalin kerja sama dengan TNI, Polri, dan instansi terkait untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tertib.
- Penulis: Adilman Zai
