Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Satu Komitmen, Satu Aksi ! Ditjenpas Teken Komitmen Bersama Berantas HALINAR di Lapas dan Rutan !

Satu Komitmen, Satu Aksi ! Ditjenpas Teken Komitmen Bersama Berantas HALINAR di Lapas dan Rutan !

  • account_circle Adilman Zai
  • calendar_month
  • visibility 1.011
  • comment 0 komentar

PAStime News, Jakarta — Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) menegaskan komitmen kuat dalam memberantas segala bentuk penyalahgunaan dan peredaran narkoba, handphone ilegal, pungutan liar (pungli), serta barang terlarang lainnya di seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di Indonesia.

Penandatanganan Komitmen Bersama dilakukan langsung oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi, didampingi jajaran Pimpinan Tinggi Pratama Ditjenpas, di Jakarta. Kegiatan ini turut diikuti secara virtual oleh seluruh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Pemasyarakatan se-Indonesia.

“Terima kasih atas kerja keras seluruh UPT dalam mendukung Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Komitmen ini bukan sekadar seremonial, tapi akan diikuti dengan aksi nyata dan pengawasan rutin. Tidak boleh ada lagi peredaran narkoba, handphone, maupun pungli di dalam Lapas dan Rutan. Apalagi sampai terjadi kekerasan terhadap Warga Binaan,” tegas Mashudi.

Mashudi menekankan, setiap bentuk pelanggaran akan ditindak tegas. Petugas yang terbukti terlibat akan langsung dicopot dan diperiksa. Sebagai langkah pencegahan, Ditjenpas juga telah mengganti fungsi komunikasi pribadi dengan penyediaan fasilitas Warung Telekomunikasi Khusus di dalam Lapas.

“Ini bentuk keseriusan kami. Jika masih ditemukan pelanggaran, akan ada evaluasi menyeluruh hingga sanksi disiplin. Bahkan, kami telah menyiapkan pelatihan dan pendidikan khusus bagi 150 petugas pelanggar yang akan ditempatkan di Nusakambangan untuk pembinaan,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dirjenpas juga menyampaikan perkembangan terkini terkait kasus narkoba yang menyeret nama publik figur Ammar Zoni. Saat ini, kasus tersebut tengah ditangani Kepolisian Sektor Cempaka Putih. Ditjenpas berkomitmen mendukung penuh proses hukum dan terus bersinergi dengan aparat penegak hukum lainnya.

“Melalui penandatanganan Komitmen Bersama ini, kami tegaskan bahwa Pemasyarakatan akan berdiri paling depan dalam memerangi peredaran narkoba, handphone ilegal, pungli, serta semua bentuk pelanggaran di dalam Lapas dan Rutan,” tutup Mashudi.

Penandatanganan ini juga dilaksanakan secara serentak di seluruh Kanwil dan UPT Pemasyarakatan dari lokasi masing-masing, sebagai wujud komitmen kolektif insan pemasyarakatan dalam menjaga integritas dan keamanan lembaga pemasyarakatan di seluruh Indonesia.

  • Penulis: Adilman Zai

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Purwokerto Jadi Studi Tiru ZI Rutan Banjarnegara

    Lapas Purwokerto Studi Tiru Zona Integritas Oleh Rutan Banjarnegara

    • calendar_month Kam, 18 Sep 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 38
    • 0Komentar

    PAStime News, Purwokerto — Lapas Kelas IIA Purwokerto menerima kunjungan studi tiru dari jajaran Rutan Banjarnegara pada Kamis (18/9/2025). Ini di lakukan dalam rangka penguatan Zona Integritas. Tujuannya menuju predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Kegiatan yang di gelar di Aula Lantai 1 Naraya tersebut berlangsung mulai pukul […]

  • Lapas Lombok Barat resmi mengoperasikan QPS201 Security Scanner, alat pemindai canggih berbasis gelombang milimeter yang mampu mendeteksi objek berbahaya dengan cepat, akurat, dan tanpa kontak fisik. (Dok: Humas Lapas Lombok Barat)

    Lapas Kelas IIA Lombok Barat Resmi Operasikan QPS201 Security Scanner Berteknologi Tinggi

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 67
    • 0Komentar

    PAStime News, Lombok Barat — Dalam upaya meningkatkan sistem pengamanan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Lombok Barat terus melakukan inovasi dengan mengadopsi teknologi mutakhir. Lapas ini resmi mengoperasikan QPS201 Security Scanner, pemindai gelombang milimeter yang mendeteksi objek berbahaya cepat dan akurat tanpa kontak fisik. Kalapas Lombok Barat M. Fadli menyebut perangkat ini sebagai langkah strategis memperkuat deteksi […]

  • Kakanwil Ditjenpas Kalsel Mulyadi dan jajaran ikut donor darah di Lapas Banjarmasin dalam rangka HUT ke-80 RI, Jumat (22/8). (Web. Ditjenpas)

    Kepedulian Tanpa Batas, Kakanwil Ditjenpas Kalsel Donor Darah di Lapas

    • calendar_month Sen, 25 Agu 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 28
    • 0Komentar

    PAStime News, Banjarmasin – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Selatan, Mulyadi, bersama jajaran mengikuti kegiatan donor darah memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Republik Indonesia. Kegiatan ini berlangsung di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banjarmasin, Jumat (22/8). “Donor darah adalah wujud sederhana, namun sarat makna. Setetes darah yang kita sumbangkan bisa menyelamatkan […]

  • Lapas Perempuan Palembang gelar Pelatihan Kewirausahaan bagi 45 peserta bekerja sama dengan Inkubator Bisnis Sumsel, 19/09. (Dok: Humas Lapas Perempuan Palembang)

    Sinergi Lapas dan Inkubator Bisnis Sumsel Cetak Wirausaha Baru

    • calendar_month Sab, 20 Sep 2025
    • account_circle Adilman Zai
    • visibility 37
    • 0Komentar

    PAStime News, Palembang – Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang terus berkomitmen meningkatkan pembinaan kemandirian bagi Warga Binaan. Sebanyak 45 peserta yang terdiri dari 15 Warga Binaan dan 30 pegawai mengikuti Pelatihan Kewirausahaan di Aula Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang. Kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama dengan Inkubator Bisnis Sumsel.(19/09) Kegiatan di buka oleh Kalapas Perempuan Kelas […]

  • Lapas Cipinang Gelar Sanghadana Kathina Dengan Penuh khidmat

    Lapas Cipinang Gelar Sanghadana Kathina 2569 BE, Perkuat Spiritual dan Toleransi Warga Binaan

    • calendar_month Rab, 22 Okt 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 19
    • 0Komentar

    PAStime News, Jakarta — Lapas Kelas I Cipinang menggelar perayaan Sanghadana Kathina 2569 BE / 2025 M di Vihara Aryasacca, Selasa (21/10). Acara ini menjadi bagian penting dari program pembinaan kepribadian dan spiritualitas bagi Warga Binaan beragama Buddha. Petugas dan tamu undangan mengikuti kegiatan berlangsung khidmat dan menjadi momentum memperkuat nilai toleransi serta kedamaian di […]

  • Warga Binaan Lapas Purwokerto Ciptakan Mesin Ayak Maggot

    Kolaborasi Lapas Purwokerto dan Unsoed, Warga Binaan Rakit Mesin Ayakan Maggot

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • account_circle dicky
    • visibility 37
    • 0Komentar

    PAStime News, Purwokerto – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Purwokerto terus memperkuat komitmennya dalam membina kemandirian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kali ini, para WBP berhasil merakit sebuah mesin ayakan untuk budidaya maggot. Pesanan ini berasal dari Fakultas Biologi Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed). WBP memproduksi mesin tersebut di Bengkel Kerja Lapas pada Senin, 22 September 2025, […]

expand_less