Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Pembinaan Rohani WBP Rutan Bengkulu Ikut Tausyah Keagamaan

Pembinaan Rohani WBP Rutan Bengkulu Ikut Tausyah Keagamaan

  • account_circle mamang
  • calendar_month
  • visibility 41

PAStime News, Bengkulu – Rutan Kelas IIB Bengkulu menggelar tausyah keagamaan di Masjid At-Taubah, Rabu (10/9). Ini merupakan bagian dari pembinaan rohani WBP. Ustadz Siun Ruhan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu menjadi penceramah dalam kegiatan ini.

Dalam tausyahnya, Ustadz Siun menekankan pentingnya warga binaan memperbaiki diri meski tengah menjalani hukuman. Ia mengingatkan bahwa kesempatan bertobat selalu terbuka bagi seluruh peserta. Masa lalu bukan akhir segalanya, melainkan kesempatan untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Lebih lanjut, pihak rutan mendorong warga binaan untuk memakmurkan masjid sebagai pusat pembinaan akhlak. Ini di lakukan dengan melaksanakan shalat berjamaah, membaca Al-Qur’an, dan mengikuti kajian keagamaan. Kegiatan ini bertujuan memperkuat iman serta membangun semangat hidup yang positif dalam program pembinaan rohani.

Kepala Rutan Bengkulu, Yulian Fernando, mengapresiasi dukungan Kemenag Bengkulu dalam menghadirkan tausyah tersebut. Ia menyebut pembinaan keagamaan sebagai pilar penting dalam program pembinaan. Ini tidak hanya menyadarkan WBP secara hukum, tetapi juga meningkatkan kesadaran spiritual mereka yang menjadi tujuan utama.

Selain tausyah, Rutan Bengkulu secara rutin mengadakan pengajian, pesantren kilat, dan lomba keagamaan pada momen tertentu. Tujuannya adalah untuk membekali warga binaan secara spiritual agar mampu bertransformasi. Dengan dukungan pembinaan rohani, mereka dapat menjadi pribadi yang lebih baik setelah bebas.

Dengan pembinaan rohani yang menyeluruh ini, Rutan Bengkulu berharap warga binaan dapat kembali ke masyarakat dengan perubahan positif. Pembinaan rohani diharapkan membantu mereka menghindari kesalahan lama dan memberi manfaat bagi lingkungan sekitar.

  • Penulis: mamang

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Nirbaya Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik

    Lapas Nirbaya Gelar Pelatihan Pembuatan Pupuk Organik

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 31
    • 0Komentar

    PAStime News, Nusakambangan – Sejumlah Warga Binaan di Lapas Nirbaya mengikuti pelatihan pembuatan pupuk organik. Pelatihan ini di selenggarakan atas kerja sama dengan Dinas Pertanian setempat. Kegiatan ini berlangsung di area pembinaan kerja Lapas. Warga binaan yang memiliki minat di bidang pertanian dan lingkungan hidup mengikuti dengan antusias. Pelatihan ini bertujuan memberikan bekal keterampilan praktis […]

  • Warga Binaan Lapas Kelas III Saumlaki garap lahan kosong usai panen sebagai upaya meningkatkan produktivitas. (Web. Ditjenpas)

    Warga Binaan Lapas Saumlaki Produktif Garap Lahan Pertanian

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 43
    • 0Komentar

    PAStime News, Saumlaki – Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Saumlaki kembali menggarap lahan pertanian, Rabu (20/8). Kegiatan ini di lakukan sebagai upaya meningkatkan produktivitas sekaligus memanfaatkan lahan kosong usai di laksanakan panen. Kepala Lapas Saumlaki, Ilham, menjelaskan bahwa program ini bertujuan agar Warga Binaan dapat berkarya dan mengembangkan keterampilan. “Kami ingin Warga Binaan […]

  • Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bangli bekerja sama dengan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bangli hadirkan Pendeta Gilbert Lumoindong untuk memimpin ibadah rohani di Gereja Immanuel Lapas.

    Beri Dukungan Spritual Warga Binaan, Pendeta Gilbert Lumoindong Pimpin Ibadah Rohani di Lapas Narkotika Bangli

    • calendar_month Sel, 22 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 75
    • 0Komentar

    PAStime News, Bangli – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bangli bekerja sama dengan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bangli hadirkan Pendeta Gilbert Lumoindong untuk memimpin ibadah rohani di Gereja Immanuel Lapas, Kamis (17/7). Kegiatan ini menjadi bagian dari program pembinaan keagamaan dan spiritualitas bagi Warga Binaan beragama Kristen dan Katolik di Lapas Narkotika Bangli. […]

  • Rutan-Donggala minta dukungan pemda tingkatkan layanan pemasyarakatan

    Rutan-Donggala minta dukungan pemda tingkatkan layanan pemasyarakatan

    • calendar_month Sen, 7 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 52
    • 0Komentar

    PAStime News,  Donggala – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Donggala, Sulawesi Tengah meminta dukungan pemerintah daerah setempat untuk meningkatkan layanan pemasyarakatan di rutan tersebut. Kepala Rutan Donggala Rusli Suryadi mengatakan permohonan dukungan itu di maksudkan agar seluruh layanan pemasyarakatan di Rutan Kelas IIB Donggala dapat berjalan optimal. “Rusli menyatakan pertemuannya dengan Bupati Donggala jadi […]

  • Lapas Perempuan Palu Gelar IVA Test dan Penyuluhan Kanker

    Lapas Perempuan Palu Gelar Penyuluhan Kanker dan Pemeriksaan IVA

    • calendar_month Sab, 4 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 100
    • 0Komentar

    PAStime News, Sigi – Pelayanan IVA test dan penyuluhan kanker serviks telah di gelar untuk warga binaan Lapas Perempuan Kelas III Palu pada Sabtu (4/10/2025). Kegiatan ini terlaksana berkat kerja sama dengan Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Sulawesi Tengah di Klinik Lapas. Menurut Kepala Lapas Perempuan Palu, Yoesiana, kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran dan pencegahan kanker […]

  • Lapas Perempuan Jambi Perkuat Pendidikan Warga Binaan Lewat Asesmen Semester Ganjil (Dok. Istimewa)

    Lapas Perempuan Jambi Perkuat Pendidikan Warga Binaan Lewat Asesmen Semester Ganjil

    • calendar_month Jum, 12 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 25
    • 0Komentar

    MUARO JAMBI, PAStime News – Lapas Perempuan Kelas IIB Jambi kembali menunjukkan komitmennya mendukung pendidikan Warga Binaan melalui Asesmen Semester Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026 pada Kamis (11/12). Kegiatan ini berlangsung bekerja sama dengan PKBM Vidya Indah sebagai mitra penyelenggara pendidikan kesetaraan. Penguatan layanan pendidikan berbasis kerja sama antara Lapas Perempuan Jambi dan PKBM Vidya Indah […]

expand_less