Tegakkan Kedisiplinan, Kabapas Garut Cek Kelengkapan Atribut Pegawai
- account_circle Adilman Zai
- calendar_month
- visibility 592
- comment 0 komentar

PAStime News, Garut – Kepala Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Garut, Kiki Oditya Hernawarman, melakukan pengecekan pakaian dinas dan kelengkapan atribut pegawai pada Selasa (21/10). Kegiatan ini dilaksanakan usai apel pagi sebagai bentuk pengawasan langsung terhadap kedisiplinan pegawai dalam berpakaian sesuai ketentuan yang berlaku di lingkungan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.
Dalam kegiatan tersebut, Kabapas Garut secara detail memeriksa kerapian seragam, atribut, serta penggunaan tanda pengenal pegawai. Ia menegaskan bahwa kerapian dan kelengkapan atribut mencerminkan kedisiplinan serta profesionalisme pegawai dalam melaksanakan tugas.
“Kedisiplinan dimulai dari hal yang paling sederhana, yaitu penampilan. Seragam dan atribut bukan sekadar formalitas, tapi menunjukkan sikap hormat terhadap instansi dan tanggung jawab terhadap pekerjaan,” ujar Kiki.
Ia juga mengingatkan agar seluruh pegawai selalu menjaga penampilan dan sikap, baik di dalam maupun di luar kantor, sebagai bentuk integritas dan cerminan positif Bapas Garut di mata masyarakat.
Kegiatan pengecekan ini diharapkan dapat menjadi pengingat bagi seluruh pegawai untuk selalu mematuhi tata tertib dan menumbuhkan budaya disiplin dalam setiap aspek pekerjaan sehari-hari.
- Penulis: Adilman Zai
