Wujudkan Ketahanan Pangan, Lanud Sultan Hasanuddin-Kelompok Tani Pinrang Garap Lahan Bersama
- account_circle Adilman Zai
- calendar_month Kam, 3 Jul 2025
- visibility 15
- comment 0 komentar

Lanud Sultan Hasanuddin dan kelompok tani di Kabupaten Pinrang menggarap lahan pertanian untuk ketahanan pangan di Detasemen TNI AU Pinrang. Dok.Sindonews
PAStime News, Makassar- Lanud Sultan Hasanuddin bersama kelompok tani di Kabupaten Pinrang menggarap lahan pertanian secara bersama-sama di Detasemen TNI AU Pinrang. Penggarapan lahan tersebut dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional.
Danlanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, mengatakan TNI AU menyiapkan 600 hektare lahan di Detasemen AU Pinrang untuk mendukung pertanian nasional.
“Ini dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan nasional. Penggarapan lahan ini mencerminkan sinergi TNI AU dan masyarakat dalam memperkuat sektor pertanian sebagai pilar kedaulatan pangan nasional.
Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto menyatakan, keterlibatan TNI AU adalah wujud kepedulian terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat. “Kami berkomitmen untuk terus bersinergi dengan masyarakat, khususnya para petani, sebagai ujung tombak produksi pangan. Kegiatan negara di mulai dari ketahanan pangan,” ujarnya.
Saya mewakili Kelompok Tani Pelita Raya dan Daerah Gunung, mengucapkan terima kasih kepada TNI AU, khususnya Lanud Sultan Hasanuddin, atas dibukanya lahan pertanian ini. Kolaborasi antara Lanud Hasanuddin dan para petani adalah upaya mendukung program pemerintah menuju kepada swasembada pangan di Indonesia,” ujarnya.
Kepala Desa Padang Loang mendukung upaya Lanud Sultan Hasanuddin dalam program ketahanan pangan di daerahnya. “Saya menyampaikan ucapan terima kasih karena Lanud Sultan Hasanuddin telah melibatkan warganya khususnya para petani dalam program ketahanan pangan pemerintah. Saya berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut,” harapnya. (cip)
- Penulis: Adilman Zai