Breaking News
light_mode
Popular Tags
Beranda » Pemasyarakatan » Kanwil Ditjenpas Kalsel Teguhkan Komitmen Pelayanan Prima dan Pembangunan ZI Tahun 2026

Kanwil Ditjenpas Kalsel Teguhkan Komitmen Pelayanan Prima dan Pembangunan ZI Tahun 2026

  • account_circle Ghiffary Alfiansyach
  • calendar_month
  • visibility 11

PAStime News, BANJARMASIN –Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Selatan teguhkan komitmen mewujudkan pelayanan yang Profesional, Responsif, Integritas, Modern, Akuntabel (PRIMA) Tahun 2026. Hal tersebut ditegaskan Kepala Kanwil Ditjenpas Kalimantan Selatan, Mulyadi, usai mengikuti penguatan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Menimipas), Agus Andrianto, bertema ‘Kemenimipas Kerja Nyata, Pelayanan PRIMA’ secara virtual, Senin (5/1).

“Penguatan dari Bapak Menteri menjadi landasan penting bagi seluruh jajaran Kanwil Ditjenpas Kalimantan Selatan untuk terus meningkatkan profesionalisme, integritas, dan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Kami berkomitmen melaksanakan seluruh Program Aksi dengan berorientasi pada pelayanan prima,” tegas Mulyadi.

Rangkaian kegiatan diawali pembacaan Deklarasi Janji Kinerja oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas), Asep Kurnia, dilanjutkan penandatanganan Perjanjian Kinerja antara Kepala Kanwil Ditjenpas seluruh Indonesia dengan Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi, serta penandatanganan Pakta Integritas oleh Menimipas dan Wakil Menteri Imipas. Sebagai tindak lanjut komitmen tersebut, dilaksanakan pula penandatanganan Deklarasi Janji Kinerja Kanwil Ditjenpas Kalimantan Selatan oleh Kepala Kanwil bersama para Kepala Bidang (Kabid) dan Kepala Bagian (Kabag).

Sebelumnya, Menimipas, memberikan penguatan perihal 15 Program Aksi Kemenimipas Tahun 2026  yang diselaraskan dengan delapan program prioritas Presiden Prabowo Subianto. Program tersebut menjadi pedoman bagi seluruh jajaran dalam meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan yang dilakukan.

“Kita canangkan 15 program aksi yang akan menjadi acuan kerja seluruh jajaran Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan pada tahun 2026,” ujar Menteri Agus.

Lebih lanjut, Menimipas menjelaskan program-program tersebut dirancang untuk memastikan kehadiran negara semakin dirasakan masyarakat. Di sisi Pemasyarakatan, Kemenimipas menaruh perhatian besar pada penyelesaian persoalan struktural, seperti overcapacity dan overcrowding melalui pendekatan yang komprehensif sekaligus memperkuat pembinaan kemandirian Warga Binaan. Program kemandirian pangan melalui pertanian, perikanan, dan peternakan di Lembaga Pemasyarakatan dan Rumah Tahanan Negara, pembangunan dapur sehat untuk mendukung program makan bergizi gratis, hingga pemasaran produk karya Warga Binaan melalui koperasi dan UMKM menjadi bagian dari strategi besar tersebut.

“Kami ingin memastikan seluruh program ini berdampak langsung, baik bagi peningkatan kualitas layanan publik, kesejahteraan masyarakat sekitar Unit Pelaksana Teknis, maupun bagi pembinaan Warga Binaan, agar siap kembali dan berkontribusi positif di tengah masyarakat,” harap Menteri Agus. 

Pada kesempatan yang sama, Kanwil Ditjenpas Kalimantan Selatan satukan langkah seluruh jajaran mewujudkan Zona Integritas (ZI) sebagai komitmen Reformasi Birokrasi Kemenimipas Tahun 2026. Komitmen tersebut ditandai penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan ZI menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) oleh seluruh jajaran.

Penandatanganan diawali oleh Kepala Kanwil, para Kabid dan Kabag, dilanjut oleh seluruh jajaran Kanwil Ditjenpas Kalimantan Selatan. “Ini bentuk keseriusan dan tanggung jawab bersama membangun tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel, serta meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang Pemasyarakatan. Melalui komitmen bersama ini, seluruh jajaran Kanwil Ditjenpas Kalimantan Selatan menyatakan kesiapan bekerja secara jujur, disiplin, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat,” tegas Mulyadi.

Lebih lanjut, ia menyampaikan komitmen ini tidak berhenti pada penandatanganan semata, namun harus diwujudkan melalui perubahan pola pikir dan budaya kerja yang konsisten, serta peningkatan kinerja aparatur secara berkelanjutan. “Melalui kegiatan ini, kami siap dan sungguh-sungguh mendukung terwujudnya WBK dan WBBM tahun 2026 di Kalimantan Selatan,” lanjut Mulyadi.

Ke depannya, Kanwil Ditjenpas Kalimantan Selatan akan terus menghadirkan pelayanan Pemasyarakatan yang profesional, bersih, dan melayani sebagai bentuk nyata pengabdian kepada masyarakat sehingga Pemasyarakatan pasti bermanfaat untuk masyarakat. 

  • Penulis: Ghiffary Alfiansyach

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lapas Wahai Gelar Bansos bagi Janda Kurang Mampu Dalam Memperingati Hari Ibu (Dok. Istimewa)

    Lapas Wahai Gelar Bansos bagi Janda Kurang Mampu Dalam Memperingati Hari Ibu

    • calendar_month Sen, 22 Des 2025
    • account_circle Husni
    • visibility 23
    • 0Komentar

    WAHAI, PAStime News – Peringatan Hari Ibu di Lapas Kelas III Wahai berlangsung penuh makna, Senin (22/12).Kegiatan ini mengusung semangat kepedulian dan empati melalui pemberian bantuan sosial bagi janda kurang mampu. Selain itu, jajaran Lapas Wahai menyalurkan bansos kepada para ibu di sekitar lingkungan lapas.Dengan demikian, peringatan Hari Ibu menjadi aksi nyata kepedulian sosial. Berbeda […]

  • Rutan Kelas IIB Rengat kembali melaksanakan razia rutin di area blok hunian warga binaan. (Dok: Humas Rutan Rengat)

    Wujudkan Rutan Aman dan Kondusif : Rutan Rengat Gelar Razia Rutin Blok Hunian Warga Binaan

    • calendar_month Jum, 17 Okt 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 55
    • 0Komentar

    PAStime News, Rengat – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rengat kembali melaksanakan razia rutin di area blok hunian warga binaan. Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah preventif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di dalam lingkungan Rutan. Razia di pimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR), Roby C. Hutasoit beserta jajaran petugas pengamanan. […]

  • Sekolah Rakyat Siap Launching, Prabowo Usung Pendidikan Gratis

    Sekolah Rakyat Siap Dilaunching, Prabowo Targetkan Pendidikan Merata

    • calendar_month Ming, 6 Jul 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 79
    • 0Komentar

    PAStime News, Jakarta – Sekolah Rakyat yang di gagas Presiden Prabowo Subianto di jadwalkan mulai beroperasi bulan ini. Seluruh sarana dan prasarana penunjang kegiatan belajar nyaris rampung sesuai rencana. Dalam program “Indonesia Bicara” di TVRI bertajuk “Sekolah Rakyat: Harapan Baru Pendidikan Merata” pada Jumat (4/7/2025), Wakil Menteri Sosial RI, Agus Jabo Priyono, menyampaikan bahwa seluruh […]

  • Dua Juara Baru Lahir!! UNJ Putri dan UIN Bandung Putra Kuasai Puncak Campus League Futsal 2025

    Dua Juara Baru Lahir!! UNJ Putri dan UIN Bandung Putra Kuasai Puncak Campus League Futsal 2025

    • calendar_month Sen, 8 Des 2025
    • account_circle Ghiffary Alfiansyach
    • visibility 19
    • 0Komentar

    PAStime News, JAKARTA – Tim futsal putri Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dan tim futsal putra UIN Sunan Gunung Djati Bandung resmi keluar sebagai juara Campus League Futsal 2025 setelah memenangi laga final babak The Nationals yang digelar di GOR UNJ, Jakarta, Minggu. Tim Putri UNJ menjadi yang pertama memastikan gelar juara setelah menumbangkan STKIP Pasundan Cimahi […]

  • Menteri IMIPAS Beri Bantuan Pramuka Ke Kwaran Cibinong (Dok. Humas Lapas Cibinong)

    Dukung Pembinaan Generasi Muda, Lapas Cibinong Serahkan Bantuan Kepada Gerakan Pramuka Cibinong dari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 78
    • 0Komentar

    CIBINONG – Dalam upaya memperkuat sinergi antara institusi Pemasyarakatan dan organisasi kepemudaan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Cibinong melaksanakan penyerahan bantuan dari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan kepada Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Cibinong. Kegiatan ini di laksanakan di Aula Kecamatan Cibinong pada Selasa, 5 Agustus 2025, dan dihadiri oleh berbagai unsur strategis dari Lapas dan jajaran […]

  • Rutan Lubuk Sikaping Panen Kacang Hijau

    Rutan Lubuk Sikaping Panen Kacang Hijau Dukung Ketahanan Pangan

    • calendar_month Kam, 18 Sep 2025
    • account_circle mamang
    • visibility 41
    • 0Komentar

    PAStime News, Lubuk Sikaping – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Lubuk Sikaping terus menggalakkan program ketahanan pangan dengan melaksanakan panen kacang hijau secara bertahap di area kebun rutan. Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) memetik polong matang secara selektif. Ini di lakukan dengan pendampingan langsung dari Kepala Rutan dan petugas untuk menjaga kualitas hasil. Rutan menjalankan […]

expand_less